Pertama kali muncul di versi awal Genshin Impact namun baru bisa dimainkan dua tahun setelahnya, Scaramouche atau Wanderer merupakan salah satu karakter yang ditunggu-tunggu oleh komunitas. Permainan yang ia tawarkan juga sangat unik dan belum ada yang mirip dengannya. Namun apakah hal tersebut disertai dengan kekuatan yang tinggi juga? Simak ulasannya berikut ini.
Build Wanderer Genshin Impact Terbaik
Overview Gameplay Wanderer
Wanderer merupakan karakter B5 Anemo dengan senjata catalyst. Ia didesain sebagai karakter DPS on-field, yang damage-nya bertumpu pada serangan Normal dan Charged Attack. Elemental Skill-nya akan membuat ia melayang selama beberapa detik, serta memperkuat damage dari serangan Normal Attack dan Charged Attack-nya. Elemental Burst-nya akan memberikan damage Anemo beruntun pada satu area.
Wanderer sangat diuntungkan dengan elemen Anemo serta senjata catalyst yang dimilikinya. Dengan elemen ini, ia tidak akan kesulitan ketika melawan musuh dengan perisai elemen, seperti Abyss Mage atau Herald. Walaupun ia didesain dengan multiplier serangan yang cukup tinggi, Wanderer masih bisa dimainkan sebagai karakter enabler/driver yang memanfaatkan reaksi Swirl dan Artifact Viridescent Venerer.
Sebagai karakter catalyst, Wanderer memiliki serangan jarak jauh dan auto-target. Namun, ketika Wanderer terbang terlalu tinggi, atau melawan musuh yang berada cukup jauh di bawah, mekanik auto-target tersebut tidak akan mendeteksi musuh, sehingga serangan tersebut tidak akan mengenai apapun. Hal ini lebih sering terjadi ketika bermain di overworld daripada ketika bermain di Spiral Abyss atau Domain yang memiliki terrain level yang rata.
Sayangnya, ketika Wanderer sedang melayang, ia sangat mudah diganggu, sehingga memakai karakter shielder dianggap cukup perlu di dalam tim. Hal ini tentu akan menurunkan output damage Wanderer secara keseluruhan. Apalagi, ketika ia dirilis bersama Faruzan, ia “dipaksa” untuk bermain dengannya, sehingga tim optimal Wanderer sebagai on-field DPS cukup terbatas.
Jika Wanderer dimainkan sebagai enabler, ia tidak perlu memakai Faruzan. Namun, cara bermain Wanderer yang seperti ini tidaklah lebih baik dari Sucrose, yang mampu melakukan hal serupa.
Elemental Skill – Hanega: Song of the Wind
Ketika diaktifkan, Wanderer memberikan damage Anemo kepada musuh sekitar, lalu memasuki status Windfavored. Selama status ini aktif, Wanderer akan:
- Mendapatkan Stamina Bar khusus, yang bisa digunakan untuk 4 pergerakan tambahan.
- Melayang secara konsisten, hingga Stamina Bar khusus habis.
- Charged Attack tidak akan menggunakan Stamina Bar ini.
- AoE dari Normal dan Charged Attack akan meningkat.
Ada 4 pergerakan tambahan yang bisa dilakukan, yaitu:
- Ketika menekan sprint, Wanderer akan melaju sekali ketika di udara.
- Ketika menahan sprint, Wanderer akan melaju terus hingga Stamina Bar khusus habis.
- Ketika menekan jump, Wanderer akan melayang lebih tinggi.
- Ketika menahan jump, ketinggian Wanderer akan terus naik hingga Stamina Bar habis.
Ketika berada di status Windfavored, Wanderer tidak bisa:
- Melakukan Plunge Attack.
- Menerima Fall Damage dan tenggelam.
- Mengganti karakter.
Status Windfavored akan habis ketika Stamina Bar khusus habis, atau ketika menekan Elemental Skill lagi.
Elemental Burst – Kyougen: Five Ceremonial Plays
Wanderer akan memberikan damage Anemo beruntun secara area di depannya. Ketika mengaktifkan Elemental Burst selama berada di status Windfavored, status tersebut akan berakhir.
Talenta Pasif 1: Jade-Claimed Flower
Ketika Wanderer terkena elemen tertentu selagi menggunakan Elemental Skill, ia akan mendapatkan sejumlah buff, yaitu:
- Hydro: Jumlah Stamina Bar khusus akan bertambah.
- Pyro: +30% ATK.
- Cryo: +20% Crit Rate.
- Electro: Ketika Normal dan Charged Attack mengenai musuh, Wanderer akan mendapatkan energi.
Wanderer bisa memperoleh maksimal 2 buff dalam 1 kali penggunaan Elemental Skill.
Talenta Pasif 2: Gales of Reverie
Ketika berada di status Windfavored, setiap kali Normal dan Charged Attack-nya mengenai musuh, Wanderer memiliki kesempatan 16% untuk memperoleh buff, yang akan menembakkan 4 serangan Anemo. Buff ini akan terpicu ketika Wanderer menekan sprint, yang tidak akan memakan Stamina Bar khusus. Setelah itu, buff tersebut akan di-reset.
Jika Normal dan Charged Attack-nya tidak memicu buff tersebut, maka kesempatan memicu untuk serangan selanjutnya akan bertambah sebanyak 12%.
Talenta Pasif 3: Strum the Swirling Winds
Penggunaan Mora ketika melakukan ascension untuk senjata tipe bow dan catalyst dikurangi sebanyak 50%.
Prioritas Talenta: Normal Attack = Elemental Skill > Elemental Burst.
Artifact Wanderer
Wanderer dirilis bersamaan dengan sebuah Artifact baru yang sangat cocok dengan gameplay-nya, yaitu 4-pc Desert Pavilion Chronicle. Dapat dikatakan, Artifact ini didesain untuk Wanderer.
Ada juga 4-pc Shimenawa Reminiscence yang memberikan efek serupa, namun dengan mengorbankan energi. Artifact ini bisa digunakan, jika Anda tidak ingin farming Artifact baru atau sudah memiliki Artifact ini dengan stat yang baik.
4-pc Wanderer’s Troupe bisa Anda gunakan ketika permainan yang dijalani hanya menggunakan Charged Attack. Gaya bermain seperti ini bergantung pada musuh yang sedang dihadapi, komposisi tim, dan juga senjata yang dipakai. Karena Wanderer merupakan karakter Anemo, tentunya ia bisa menggunakan 4-pc Viridescent Venerer,
Sebagai Artifact alternatif, Anda bisa menggunakan kombinasi antara 2-pc Desert Pavilion Chronicle, 2-pc Viridescent Venerer, atau 2-pc Gladiator’s Finale.
Main stat yang dicari:
- Sands: ATK%.
- Goblet: Anemo DMG Bonus%.
- Circlet: Crit Rate/DMG%.
- EM/EM/EM ketika bermain enabler/driver.
Prioritas sub stat: Crit Rate/DMG% > ATK% > Energy Recharge > EM (menjadi prioritas utama sebagai enabler).
Senjata
Untuk bagian senjata akan dibagi menjadi dua bagian, yaitu senjata terbaik dan senjata F2P terbaik.
Tulaytullah’s Remembrance merupakan senjata terbaik untuk Wanderer. Senjata dengan substat Crit DMG ini memiliki efek pasif yang akan meningkatkan damage dan ATK SPD dari Normal Attack-nya. Ketika menggunakan senjata ini, pola serangan yang dianjurkan adalah spam Normal Attack.
Untuk senjata alternatif, Anda bisa memakai antara Lost Prayer to the Sacred Winds, Skyward Atlas, Memory of Dust, Kagura’s Verity, atau Solar Pearl. Pastikan untuk menggunakan karakter shielder ketika memakai senjata Memory of Dust.
Untuk senjata F2P terbaik, Anda bisa menggunakan The Widsith. Senjata ini memiliki substat Crit DMG yang dapat menyeimbangkan rasio stat Wanderer. Efek pasif yang diberikan juga cukup bagus untuk Wanderer.
Pilihan senjata lain yang bisa Anda gunakan adalah Dodoco Tales, Eye of Perception, Blackcliff Agate, atau Mappa Mare. Ketika menggunakan senjata-senjata yang telah disebutkan, sesuaikan pola serangan yang akan Anda gunakan. Informasi lebih detail bisa Anda cek di bagian tips.
Komposisi Tim
Komposisi tim yang sudah HoYoverse siapkan ketika bermain Wanderer adalah dengan menggunakannya sebagai Hypercarry. Tim ini akan menghimpun berbagai buff, lalu memberikannya kepada Wanderer. Anggota yang bisa Anda gunakan adalah Faruzan, Bennett, dan shielder seperti Zhongli/Layla/Thoma. Shielder cukup diperlukan, mengingat ketahanan interupsi Wanderer yang cukup rendah.
Komposisi tim Mono Anemo memiliki kemiripan dengan komposisi tim Hypercarry, namun memiliki fokus yang berbeda. Jika di tim Hypercarry buff yang diberikan hanyalah untuk Wanderer, maka di tim Mono Anemo buff difokuskan untuk karakter Anemo. Contoh komposisi tim yang bisa dipakai adalah Wanderer, Faruzan, Venti/Kazuha, dan Bennett. Pastikan karakter Anemo Anda memakai build ATK-DMG-Crit.
Sama seperti Sucrose, Wanderer juga bisa digunakan sebagai enabler/driver di tim Taser. Anda bisa menggunakan tim yang berisikan Wanderer, Xingqiu, Fischl, dan Beidou/Yelan, tergantung dari musuh yang sedang dihadapi. Yelan lebih cocok digunakan ketika melawan musuh single-target, dan Beidou ketika melawan mobs/multi-target.
Di dalam tim ini, Wanderer bisa mendapatkan +20% Crit Rate melalui salah satu talenta pasifnya. Karena memiliki serangan area yang cukup baik, tim Freeze milik Wanderer bisa memanfaatkan kemampuan beberapa karakter, yang memiliki jangkauan yang luas.
Contoh komposisi tim yang bisa digunakan adalah Wanderer, Kokomi/Ayato, Ganyu, dan Rosaria/Diona/Layla. Di tim ini, Wanderer akan lebih sering menggunakan Charged Attack, untuk memanfaatkan serangan areanya.
Walaupun Anemo tidak bisa bereaksi dengan Dendro, namun Wanderer masih bisa dimasukkan ke dalam tim Hyperbloom. Contoh tim yang bisa digunakan adalah Wanderer, XIngqiu/Yelan, Nahida, dan Raiden Shogun. Kuki Shinobu tidak terlalu bagus ketika dipasangkan dengan Wanderer, sebab Elemental Skill-nya tidak dapat meledakkan Dendro Cores.
Tips Wanderer Genshin Impact
Berikut ini merupakan beberapa tips yang bisa Anda gunakan selama meracik build terbaik untuk Wanderer:
1. Karena Elemental Burst Wanderer hanya bersifat nuke atau damage saja, maka sebenarnya skill ini tidak harus digunakan pada setiap rotasi. Animasinya yang memakan waktu, terkadang tidak setara dengan damage yang dihasilkan, apalagi jika dibandingkan dengan melanjutkan rotasi. Gunakan skill ini ketika di awal atau di akhir rotasi, atau untuk mengelak serangan yang datang.
2. Pola serangan Wanderer sangat bergantung dengan Artifact, senjata, dan komposisi tim yang digunakan. Namun, secara umum pola serangan yang bisa Wanderer lancarkan adalah 2x Normal Attack lalu 1x Charged Attack. Serangan ketiga Normal Attack tidak terlalu bagus karena memiliki delay yang cukup terasa.
Namun penggunaan spam Normal Attack sebenarnya bukanlah hal yang lebih buruk, hanya saja lebih situasional. Salah satu contoh kasus untuk melakukan spam NA adalah ketika Anda sedang menggunakan Tulaytullah’s Remembrance atau karakter buffer Normal Attack seperti Yun Jin.
Sementara pola serangan yang terakhir adalah dengan melakukan spam terhadap Charged Attack. Salah satu kekuatan dari pola serangan ini adalah tidak adanya internal cooldown, sehingga bisa dimanfaatkan di dalam tim yang memanfaatkan reaksi swirl. Pola serangan ini juga bisa memberikan efek stagger ke sejumlah jenis musuh.
Penutup
Wanderer sendiri merupakan karakter yang dapat dikatakan paling unik karena mampu melayang dan bergerak dengan cepat dalam waktu yang singkat. Walaupun damage yang dihasilkan tidak sebesar karakter DPS lain — karena tidak diuntungkan dengan reaksi elemen yang kuat — namun value Wanderer sebagai karakter eksplorasi menjadi salah satu yang terbaik di Genshin Impact.
Itulah tadi tips build Wanderer Genshin Impact terbaik yang bisa Anda praktikkan sendiri. Selamat mencoba!