Siapa sajakah yang wajib masuk daftar Hero Mage Mobile Legends terkuat kali tahun ini?
Di 2022, beberapa hero mage seperti Yve, Valentina, dan Xavier menjadi ban ataupun pick prioritas. Mempunyai efek CC yang tinggi dan jangkauan yang luas, hero-hero tersebut termasuk META karena memiliki peran yang besar di dalam teamfight. Namun, siapa saja mage yang memiliki kemampuan tersebut? Kita akan bahas lengkap di daftar kali ini. Tanpa basa-basi lebih lanjut, berikut daftar Hero Mage Mobile Legends terkuat di 2022 yang wajib Anda kuasai.
Daftar Hero Mage Mobile Legends Terkuat
1. Yve
Yve merupakan hero mage yang populer di ranah kompetitif MLBB. Hal tersebut dikarenakan Yve dapat mendominasi teamfight dengan skill ultimate-nya, Real World Manipulation. Akan tetapi, hero ini mempunyai mobilitas yang rendah dan ultimate yang mudah dibatalkan.
Real World Manipulation membuat Yve mengeluarkan Starfield yang memiliki banyak kotak selama 15 detik. Kotak Starfield dapat ditekan atau ditahan dan digeser. Kotak yang ditekan akan memberikan magic damage kepada lawan di dalamnya, sedangkan kotak yang digeser akan memberikan magic damage serta efek CC Slow sebesar 60% terhadap lawan yang berada di kotak tersebut. Musuh yang meninggalkan atau memasuki Starfield akan terkena efek CC Immobilize selama 0,3 detik.
Tidak hanya itu, Yve mendapatkan shield dan menjadi kebal terhadap efek CC Knockback saat Starfield aktif. Namun, Starfield akan menghilang jika Yve terkena efek CC lain seperti Stun, Airborne, dan sebagainya. Karena itu, Yve harus mengandalkan teman satu tim untuk menjaganya saat menggunakan Real World Manipulation.
2. Valentina
Valentina adalah mage yang ditakuti karena skill pasifnya yang mirip dengan atribut lifesteal. Meskipun sudah di-nerf berkali-kali, Valentina tetap memiliki burst damage, mobilitas, serta lifesteal yang tinggi. Selain itu, hero mage ini juga memiliki ultimate yang serbaguna. Karena skill set-nya yang kuat, Valentina menjadi hero mage yang wajib di-ban.
Valentina punya skill pasif lifesteal yaitu Primal Force: Ketika level hero lawan lebih rendah dari Valentina, 32-60% damage yang diberikan akan dikonversi menjadi HP Valentina. Namun, saat level hero lawan lebih tinggi, Valentina memperoleh 15-50 EXP setiap kali memberikan damage ke hero lawan.
Valentina juga memiliki skill ultimate yang dapat menyerap kekuatan hero musuh, I Am You. Ketika digunakan, skill ini akan memberikan efek CC Slow sebesar 70% kepada hero lawan selama 0,5 detik. Valentina juga dapat menggunakan skill ultimate lawan tersebut dalam 20 detik berikutnya. Setelah mengeluarkan ultimate lawan, Valentina akan berubah menjadi hero tersebut dan mewarisi jenis basic attack mereka. Namun, jika ultimate lawan memiliki efek morph, Valentina dapat menggunakan seluruh skill lawan tersebut. Selama durasi tersebut, Valentina akan mendapatkan tambahan physical attack berdasarkan magic power-nya Jika hero target merupakan hero physical.
3. Xavier
Karena efek CC dan burst damage-nya yang tinggi, Xavier menjadi salah satu mage yang sering di-ban. Xavier juga memiliki kemampuan untuk membuat jangkauan skill-nya lebih lebar. Berikut penjelasan beberapa skill yang membuat Xavier menjadi salah satu mage META.
Xavier mempunyai Mystic Field, skill yang memunculkan Mystic Barrier selama lima detik. Musuh yang bersentuhan dengan Mystic Barrier akan menerima magic damage dan terkena efek CC Slow sebesar 50%, sementara teman satu tim akan memperoleh 50% movement speed tambahan yang akan berkurang dalam 1,2 detik. Saat terkena skill Xavier yang lain, Mystic Barrier akan meluas selama tiga detik. Lawan yang bersentuhan dengan Mystic Barrier yang diperluas akan terkena magic damage serta efek CC Immobilize selama 1,5 detik.
Tidak hanya itu, Xavier juga dapat meng-counter lawan yang memiliki atribut HP dan defense yang rendah dengan skill ultimate-nya, Dawning Light. Dawning Light: Xavier meluncurkan pancaran energi yang memberikan magic damage ke semua musuh dalam satu garis di map. Ketika Dawning Light digunakan, Xavier akan memasuki Transcendence tahap terakhir.
Xavier juga memiliki skill pasif yang dapat meningkatkan damage dan lebar skill, Transcendence. Skill pasif ini memiliki tiga tahap. Ketika Transcendence memasuki tahap akhir, cooldown semua skill Xavier akan dikurangi.
Dengan Transcendence, Xavier dapat menggunakan skill-nya lebih sering di teamfight dan mengenai lebih banyak musuh.
4. Cecilion
Cecilion merupakan salah satu mage yang dapat melakukan clear lane dengan cepat. Ini karena skill set-nya yang dapat memberi damage dari jarak yang jauh. Akan tetapi, hero mage ini membutuhkan waktu untuk memberi damage yang tinggi.
Cecilion memiliki skill pasif yang dapat menambah damage skill-nya, Overflowing. Pasif ini membuat Cecilion memperoleh 10 max mana dan 10 mana setiap kali skill-nya mengenai lawan. Ketika stack-nya mencapai jumlah yang tinggi, damage skill Cecilion akan meningkat pesat karena skill aktifnya mendapat tambahan damage dari total mananya.
Cecilion juga mempunyai Bat Impact, skill yang memiliki jarak yang jauh serta cooldown yang rendah. Bat Impact adalah skill yang menjadi damage utama Cecilion. Akan tetapi, setiap kali Cecilion menggunakan Bat Impact, penggunaan mana skill tersebut akan meningkat. Efek ini akan hilang jika Cecilion tidak memakai Bat Impact selama enam detik. Bat Impact juga dapat mengaktifkan Overflowing tambahan sebanyak satu kali.
5. Selena
Selena adalah hero mage yang mempunyai efek CC dan burst damage yang tinggi di early sampai mid game. Selena juga memiliki banyak skill yang dapat meningkatkan mobilitasnya. Karena itu, Selena dapat melakukan rotasi dengan cepat. Inilah beberapa skill yang membuat Selena META.
Abyssal Trap merupakan skill yang dapat diletakkan di map. Musuh yang menyentuh Abyssal Trap akan terkena magic damage dan efek CC Slow. Skill ini juga bisa digunakan untuk memberi vision di area yang ditentukan.
Abyssal Arrow adalah skill Selena yang dapat memberikan efek CC Stun selama 0,5 sampai 3 detik kepada target. Durasi efek Stun skill ini meningkat berdasarkan jarak terbangnya.
Dengan kedua skill tersebut, Selena dapat melakukan ambush dan gank dengan mudah. Namun, Selena mempunyai kemampuan clear lane yang lambat dibandingkan mage lain.
6. Kagura
Tidak hanya memiliki kemampuan burst damage yang mematikan, hero mage ini terkenal karena kemampuannya yang serbabisa.
Kagura dapat memberikan efek CC dan burst damage yang bisa mengenai kepada lawan. Selain itu, skill set-nya juga membuat mobilitas Kagura tinggi.
Kagura bisa menghindar dari efek CC berkat skill-nya yang mirip dengan battle spell Purify, Rasho Umbrella Flee. Skill ini membuat Kagura dash ke arah yang ditentukan dan menghapus semua efek CC yang diberikan kepadanya.
Selain itu, Kagura juga dapat memberikan burst damage yang tinggi dengan combo skill-nya. Dengan skill ultimate-nya, Yin Yang Overturn, Kagura dapat memberikan magic damage dan membuat lawan terkena efek CC Slow. Yin Yang Overturn juga dapat me-reset cooldown Seimei Umbrella Open, skill yang menjadi damage utama Kagura. Karena itu, Kagura dapat mengeksekusi hero assassin dan marksman hanya dengan satu combo.
7. Lylia
Lylia memiliki kemampuan clear lane yang cepat dan efek CC Slow yang tinggi. Hero mage ini juga mempunyai mobilitas yang tinggi berkat skill pasif dan ultimate-nya. Untuk lebih jelasnya, berikut penjelasan skill Lylia.
Magic Shockwave: Lylia mengeluarkan Gloom dalam satu garis. Gloom tersebut dapat memberikan magic damage dan efek CC Slow sebesar 40% kepada musuh di sepanjang jalurnya selama 1,5 detik.
Shadow Energy: Lylia memadatkan Shadow Energy di lokasi yang ditentukan, memberikan magic damage dan efek CC Slow sebesar 80% kepada musuh yang terkena selama 0.5 detik. Jika Shadow Energy terkena dengan Gloom yang dikeluarkan Magic Shockwave, Shadow Energy akan meledak, memberikan magic damage kepada lawan di sekitarnya, dan berubah menjadi Gloom selama delapan detik. Dalam waktu ini, Lylia dapat meledakkan Shadow Energy tambahan di jangkauan Gloom tersebut, memindahkan lokasi Gloom dan me-reset durasi Shadow Energy yang menjadi Gloom.
Berkat kedua skill ini, Lylia dapat membersihkan wave minion dengan cepat dan memberikan musuh efek CC Slow yang sangat mengganggu.
Lylia mempunyai skill ultimate yang unik, Black Shoes. Tidak seperti mage yang lain, skill ultimate ini tidak dapat memberikan efek CC ataupun damage yang tinggi kepada lawan. Akan tetapi, Lylia dapat menggunakan skill ini untuk memulihkan HP, mana, dan kembali ke lokasinya empat detik yang lalu. Tidak hanya itu, Lylia juga memperoleh max HP dan 20% movement speed tambahan selama beberapa detik serta lima charge Shadow Energy setelah menggunakan Black Shoes.