Dark
Light

Redfall Unjuk Gameplay Penuh Aksi Melawan Para Vampir

by
1 min read
July 2, 2022

Redfall menjadi salah satu game baru milik Bethesda yang berhasil menarik perhatian para gamer. Game ini akan mengajak para pemain untuk berpetualang sendiri ataupun secara berkelompok untuk mengalahkan para vampir.

Seperti judulnya, game ini mengambil latar di Kota Redfall yang berada di sebuah pulau terpencil. Seperti biasa pemain akan menjadi satu dari empat karakter yang tiba di pulau tersebut untuk membebaskan Redfall dari para vampir yang menguasainya.

Tidak hanya sekedar skin, namun keempat karakter yang dapat dimainkan di Redfall ini nantinya juga akan memiliki kekuatan uniknya masing-masing. Seperti Layla Ellison yang merupakan seorang mahasiswa teknik biomedis dengan kemampuan telekinesis.

Selanjutnya ada Jacob Boyer yang merupakan seorang mantan penembak jitu di militer yang memiliki mata vampir dan juga bisa memunculkan gagak magis. Kemudian ada Remi de la Rosa yang merupakan seorang insinyur pertempuran dengan robot perang serbagunanya.

Terkahir, ada Devinder Crousley, seorang investor yang terobsesi dengan mahluk mitologi. Keempat karakter tersebut juga ditampilkan saat beraksi di trailer terbaru game-nya yang berjudul “Welcome to Redfall”.

Pemain nantinya juga akan dapat mengkostumisasi setiap karakter sesuai dengan gaya bermain yang diinginkan. Pemain akan dapat meningkatkan berbagai macam skill unik layaknya dalam RPG, dan juga memilih senjata apa yang akan digunakan.

Dari video trailer-nya terlihat bahwa setiap senjata nantinya akan memiliki tingkatan kualitas, rating, dan level. Hal ini tentu membuat eksplorasi dunia terbuka Redfall menjadi berarti untuk mendapatkan senjata terbaik.

Selain karakter pemain yang memiliki keunikan masing-masing, musuh vampir yang akan muncul dalam Redfall juga akan memiliki beberapa variasi. Bisa dilihat dari trailer-nya bahwa beberapa vampir akan memiliki tingkatan kemampuan lebih tinggi yang bertindak sebagai mini-bos.

Bagi yang telah mengikuti game ini pasti telah mengetahui bahwa Redfall sebenarnya direncanakan untuk dirilis pada musim panas tahun ini. Namun Bethesda memutuskan menunda game-nya hingga ke pertengahan awal 2023 mendatang.

Penundaan perilisan Redfall tersebut sendiri diambil agar tim pengembang Arkane Austin dapat memastikan untuk menyempurnakan game ini. Sehingga para pemain dapat memainkan versi terbaik dan paling sempurna.

 

Previous Story

Samsung Gaming Hub Resmi Dirilis, Main Game Console Cuma Pakai TV, Tanpa Console

top up ff
Next Story

Cara yang Aman dan Mudah untuk Top Up Diamond Free Fire (FF)

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Starfield Direct

Starfield Direct Unjuk Gameplay Lengkap di Semesta Starfield

Salah satu game eksklusif Xbox yaitu Starfield, kembali memamerkan gameplay-nya secara lebih
Highlight dari Xbox Games Showcase 2023

24 Pengumuman Paling Menarik dari Xbox Games Showcase 2023

E3 2023 boleh dibatalkan, namun pertengahan tahun masih selalu menjadi