Persaingan layanan cloud tahun ini nampaknya makin ketat dengan mulai masuknya berbagai layanan asing dan menjamurnya layanan lokal. Untuk menjadi yang terdepan tentu saja diperlukan layanan unggulan yang menjadi pembeda. TelkomCloud yang merupakan layanan komputasi awan milik BUMN Telekomunikasi terbesar, PT Telkom, berusaha memberikan solusi yang lebih lengkap ketimbang pesaingnya di area ini.
TelkomCloud membagi layanan cloud-nya menjadi dua kategori konsumen besar, Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Enterprise. Untuk UKM, TelkomCloud menyediakan solusi layanan terkustomisasi dalam bentuk SaaS (Software as a Service) yang spesifik untuk berbagai bidang usaha. TelkomCloud menyediakan piranti lunak e-Bengkel, e-Kelurahan, e-Travel, e-Akademik, e-Hotel, dan e-Sekolah. Selain itu mereka juga menyiapkan M-Force yang bisa digunakan untuk mengoptimalisasi kegiatan tenaga penjualan di lapangan.
Secara teknologi, solusi yang ditawarkan oleh TelkomCloud memang memudahkan bagi UKM yang buta teknologi untuk meningkatkan eksistensinya di dunia online. Yang menjadi pusat perhatian adalah seberapa baik kustomisasi produk-produk ini untuk menjawab kebutuhan konsumen. Selain itu reliabilitas yang dimiliki oleh TelkomCloud menjadi suatu hal yang penting, karena layanan besar macam Amazon Web Services (AWS) saja bisa down dan mengakibatkan kekacauan di layanannya.
Yang jelas, saat ini UKM memiliki alternatif layanan untuk mencoba teknologi komputasi awan ini, termasuk aplikasi pendukungnya. Bulan Mei mendatang, XL Axiata juga akan memasuki pasar ini dengan menggandeng sejumlah partner.
satu sisi, telkomcloud mengambil pasar ukm software house.
this is AMAZING !!!…VERY2 INNOVATIVE !…CONGRAT TO TELKOM INDONESIA with SPEEDY’s !!!