Dark
Light

Baru Dirilis, A Space for the Unbound Langsung Trending di Steam

by
1 min read
January 21, 2023

Setelah menunggu cukup lama, akhirnya game indie A Space for the Unbound resmi dirilis. Dan kerennya, game buatan developer lokal Mojiken Studio ini mendapat perhatian yang besar dari gamer di seluruh dunia.

Tidak hanya ramai dibicarakan, game ini juga banyak dimainkan oleh para gamer. Bahkan hanya dalam satu hari setelah dirilis, A Space for the Unbound langsung berhasil menempati peringkat 1 “New & Trending” di platform Steam.

Hal ini tentu menjadi pencapaian besar baik bagi Mojiken Studio dan publisher Toge Production. Bahkan bisa dibilang hal tersebut menjadi salah satu pencapaian baru dari game lokal secara keseluruhan.

Hype dari para gamer terhadap A Space for the Unbound memang sangat tinggi. Apalagi game ini sempat mencuri perhatian di Japan Game Awards setelah memenangkan penghargaan “Future Category Award”.

A Space for the Unbound
Image credit: Steam

Selain berhasil masuk ke dalam daftar New & Trending, A Space for the Unbound juga berhasil mencetak skor review “Very Positive”. Yang berarti hingga sekarang belum ada yang memberi review buruk untuk game ini.

A Space for the Unbound merupakan sebuah game petualangan slice-of-life dengan style pixel art. Salah satu daya tarik utama dari game ini adalah latar game-nya yang menggambarkan Indonesia di tahun 90-an.

Para pemain akan mengikuti keseharian dua karakter utama, yaitu Atma dan Raya. Kedua remaja SMA tersebut akan melakukan petualangan untuk dapat saling mengenal. Petualangan yang akan diikuti pemain juga tidak akan monoton, sebab Mojiken Studio menyuntikkan beberapa elemen fantasi dan supranatural ke dalam game-nya.

Bahkan dalam perjalanannya, kedua protagonis ini akan menemui beberapa rahasia tersembunyi yang harus diungkap dan bahkan menghadapi akhir dunia.

Menariknya, hanya berselang beberapa hari sebelumnya, Toge Production baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-14. Membuat semua pencapaian yang terjadi terasa semakin spesial.

Dalam perayaan ulang tahunnya tersebut, Toge Production mengumumkan banyak hal menarik, mulai dari festival diskon untuk game-game dari Toge Production, hingga pengenalan perdana untuk judul-judul masa depan mereka.

Dalam event live stream tersebut Toge Production mengumumkan jadwal rilis Coffee Talk 2 Episode 2: Hibiscus & Butterfly, Kriegsfront Tactics, dan juga judul terbaru Whisper Mountain Outbreak.

Tren Web3 2023
Previous Story

5 Tren Web3 yang Layak Dipantau di Tahun 2023

Build terbaik Alhaitham
Next Story

Build Alhaitham Genshin Impact Terbaik: Artifact, Senjata, Komposisi Tim, dan Tips

Latest from Blog

Don't Miss

POCO Jawab Tantangan Kompetitor Ponsel Gaming dengan Performa dan Harga Ekstrem

POCO kembali menantang pasar smartphone dengan meluncurkan lini produk berperforma

HP OMEN Transcend 14, Laptop Gaming 14 Inci yang ‘Padat’ dengan Intel Core Ultra 9

Seperti apa perangkat gaming idaman Anda? PC gaming atau konsol?