Dark
Light

Dukung Developer Tiongkok, Sony Lanjutkan Program China Hero Project

3 mins read
December 9, 2022
China Hero Project akan masuk ke fase ke-3. | Sumber: Gematsu

Dengan jumlah gamers sebanyak lebih dari 665 juta orang, Tiongkok merupakan pasar game paling besar di dunia. Tak hanya itu, developer Tiongkok kini juga dapat menghasilkan sejumlah game populer.

Kesuksesan HoyoVerse dengan Genshin Impact bahkan membuat Microsoft tertarik untuk mencari dan mendukung developer asal Tiongkok. Sebelum Microsoft, Sony sebenarnya telah menunjukkan dukungan pada studio game Tiongkok melalui program China Hero Project.

Apa Itu China Hero Project?

Sony memperkenalkan China Hero Project pada 2016. Tujuan dari program ini adalah untuk membantu developer Tiongkok membuat game di PlayStation, yang akan dirilis di Tiongkok dan secara global. Bantuan yang Sony berikan berupa dana dan sumber daya lain yang dibutuhkan dalam membuat game.

Sejauh ini, China Hero Project telah melalui dua fase. Dalam fase pertama, Sony memilih 10 game untuk mereka dukung. Sementara pada fase kedua, yang dimulai pada 2018, jumlah game yang Sony sokong turun, menjadi 7 game saja. Dari 17 game yang menjadi bagian dari program China Hero Project, sebanyak 7 game telah diluncurkan. Dan beberapa game lainnya akan dirilis pada 2023 atau 2024.

Fase ketiga dari China Hero Project diumumkan oleh Sony Interactive Entertainment (SIE) Shanghai pada 22 November 2022. Sony mengungkap, kali ini, mereka berencana untuk mendukung pengembangan dari setidaknya 10 game. Mereka juga mengatakan, mereka akan lebih aktif dalam memberikan bantuan langsung pada developer Tiongkok yang terpilih.

“Skala dari fase ketiga akan lebih besar dari dua fase sebelumnya,” kata Bao Bo, Director of China Game Production, Sony pada Reuters. Di fase ketiga dari China Hero Project, Sony akan memberikan lebih banyak dukungan pada developer yang terpilih.

Salah satunya, tawaran untuk menjadi publisher dari game yang developer kembangkan. Tak hanya itu, developer Tiongkok yang terpilih juga akan mendapatkan bantuan langsung dari PlayStation Studios.

Sony ingin melanjutkan program China Hero Project ke fase tiga. | Sumber: Niko Partners

Setiap proyek yang masuk dalam China Hero Project juga akan mendapatkan dana investasi hingga lebih dari RMB1 juta (sekitar Rp2,2 miliar). Selain itu, developer yang menjadi bagian dari program ini juga akan mendapatkan dukungan dari rekan pihak ketiga Sony.

Tentang karakteristik game yang berpotensi untuk terpilih dalam China Hero Project, Sony mengatakan bahwa mereka tidak akan membatasi genre dari game yang developer ingin buat. Perusahaan Jepang itu bahkan tidak menentukan besar studio game yang bisa berpartisipasi dalam China Hero Project. Mereka juga mengizinkan developer untuk merilis game mereka di platform lain, selama platform itu bukan saingan PlayStation langsung, seperti PC.

Pada akhirnya, melalui China Hero Project, Sony ingin mendukung pengembangan game dengan genre yang beragam demi memperkaya jenis game yang tersedia di PlayStation. Harapannya, hal ini akan membuat merek PlayStation semakin dikenal, baik di Tiongkok maupun global.

Hasil dari China Hero Project Fase 1 dan 2

Fase pertama dan kedua dari China Hero Project milik Sony sebenarnya tidak sepenuhnya berhasil. Seperti yang disebutkan oleh Niko Partners, dari 17 game yang menjadi bagian dari program tersebut, ada 3 game yang pengembangannya dibatalkan.

Selain itu, peluncuran dari beberapa game di China Hero Project juga ditunda. Dua game yang menjadi bagian dari China Project Hero fase pertama, Project Boundary dan Lost Soul Aside, bahkan belum dirilis sampai saat ini.

Salah satu alasan mengapa fase pertama dan kedua dari China Hero Project tidak berjalan mulus adalah karena Sony tidak menawarkan untuk menjadi publisher dari game-game yang terpilih. Alasan lainnya adalah para developer tidak mendapatkan dukungan langsung dari PlayStation Studios. Karena itulah, pada fase ketiga, Sony tidak hanya menawarkan diri untuk menjadi publisher, mereka juga akan memberikan bantuan langsung melalui PlayStation Studios.

Walaupun fase pertama dan kedua dari China Hero Project tidak sepenuhnya berhasil, developer game Tiongkok tetap mendapatkan untung. Pertama, mereka mendapatkan dana investasi dari Sony, yang merupakan salah satu perusahaan game terbesar di dunia.

Selain itu, mereka juga mendapatkan pengalaman dalam mengembangkan game untuk konsol. Beberapa developer yang menjadi bagian dari China Hero Project bisa merilis game mereka di platform lain selain PlayStation, seperti Nintendo Swtich dan PC.

Untuk menggelar fase ke-3 dari China Hero Project, Sony telah mengadakan beberapa persiapan. Salah satunya, mereka terus berkolaborasi dengan rekan strategis, seperti Epic Games China, CRIware, dan Digital Hearts. Dengan ini, Sony ingin memastikan bahwa developer yang menjadi bagian dari China Hero Project akan mendapatkan pelatihan dan tools yang tepat sehingga mereka bisa membuat game berkualitas tinggi.

Strategi Sony di Tiongkok

Mengingat besarnya industri game di Tiongkok, tidak heran jika Sony menjadikan negara itu sebagai salah satu prioritas mereka. Masalahnya, kebanyakan gamers Tiongkok terbiasa bermain game di PC atau mobile. Pasalnya, pemerintah Tiongkok sempat melarang penjualan konsol. Larangan itu baru ditiadakan pada 2015.

Sejauh ini, Sony telah menjual 3,5 juta unit PlayStation 4 dan 670 ribu unit PlayStation 5. Niko Partners memperkirakan, pada akhir 2022, total penjualan PS5 akan menembus 1 juta unit. Tatsuo Eguchi, President of Sony Interactive Entertainment Shanghai menyebutkan, Sony ingin menggandakan total penjualan PS5 di Tiongkok. Dan dia percaya, China Hero Project dapat membantu Sony untuk merealisasikan target mereka tersebut.

Sony percaya, China Hero Project akan bantu mereka menangkan pasar Tiongkok. | Sumber: Push Square

Bagi Sony, China Hero Project memberikan setidaknya dua keuntungan. Pertama, mereka dapat memperkaya jenis game yang tersedia di PlayStation. Kedua, dengan mendukung developer game lokal, Sony bisa membangun reputasi positif di kalangan gamers Tiongkok. Dan, program China Hero Project sebenarnya sejalan dengan strategi global Sony, yaitu memperkaya jenis game yang tersedia untuk PlayStation. Buktinya, mereka sibuk untuk mengakuisisi developer atau menjalin kerja sama dengan studio game lain.

Pada akhirnya, tujuan Sony adalah untuk meningkatkan pangsa pasar PlayStation di industri game. Mereka juga ingin terus mengeksplor potensi game free-to-play. Tak berhenti sampai di situ, mereka juga ingin memberikan live service yang lebih berkualitas. Dan Sony percaya, developer Tiongkok bisa membantu mereka untuk mencapai target mereka. Kesuksesan Genshin Impact jadi salah satu hal yang memperkuat kepercayaan itu.

Sumber header: Gematsu

OPPO Pad Air
Previous Story

3 Kelebihan OPPO Pad Air Sebagai Teman Streaming Serial Populer

Next Story

Intel Luncurkan Prosesor Core generasi ke 13 di Indonesia, Klaim Paling Kencang saat ini

Latest from Blog

Don't Miss

Kamera-Mirrorless-Flagship-Sony-A1-II-Diperkenalkan,-Ini-Fitur-Unggulannya

Kamera Mirrorless Flagship Sony A1 II Diperkenalkan, Ini Fitur Unggulannya

Sony telah mengumumkan kamera mirrorless flagship terbarunya, Sony A1 II,

Realme 13 Pro Series 5G Segera Hadir di Indonesia, Usung Dual Sony Lenses

Realme kembali ingin mencuri perhatian anak muda dengan menghadirkan gebrakan