28 tahun, dan 4 startup sukses cukup bagi Sean Parker untuk disebut sebagai entrepreneur online muda yang sangat berbakat. Napster, Plaxo, Cause, dan Facebook pernah menjadi persinggahan untuknya dan semuanya berakhir cukup baik bahkan ketika dia harus meninggalkan startup tersebut.
Kali ini startup microblogging Yammer menjadi tempat persinggahan Sean selanjutnya. Di startup yang mengusung konsep microblogging untuk enterprise ini, Sean akan bergabung menjadi salah satu anggota Board of Directors dimana Sean akan ikut dalam pengambilan keputusan strategis di Yammer.
Dengan resume yang begitu mengesankan, kedatangan Sean ke Yammer bisa menjadi batu loncatan bagi Yammer dalam mengembangkan produknya. Apalagi salah satu keahlian Sean adalah mengatur strategi produk khususnya untuk pasar enterprise dan korporat, pastinya keahliannya ini bisa dimanfaatkan untuk menjaring customer baru bagi Yammer dan juga fitur-fitur penting lainnya.