Dark
Light

Animo Peserta Terbukti Tinggi, JD.ID Siap Gelar High School League 2019 Season 2

2 mins read
July 11, 2019
JD.ID HSL - Season 2

Pandangan negatif dari masyarakat adalah masalah yang sudah lama melekat dan mengganggu dunia industri game. Begitu pula halnya dengan esports, terlebih setelah esports semakin populer bahkan menjadi mainstream seperti sekarang. Namun usaha untuk menepis anggapan negatif itu pun terus muncul dari para pegiat industrinya. Misalnya seperti yang dilakukan oleh JD.ID lewat program High School League (HSL) mereka.

Pertama digelar tahun 2018, JD.ID High School League sejak awal didirikan dengan tujuan pada masyarakat—utamanya orang tua siswa—bahwa dengan terjun ke dunia esports para pelajar bisa memperoleh prestasi yang membanggakan dan menjadi pahlawan bagi sekolah. Selain itu program ini juga diharapkan bisa menjadi salah satu landasan bagi para pemuda yang ingin meniti karier di dunia esports nantinya.

JD.ID HSL - SMKN 2 Bandung
Sumber: JD High School League

Pada 2019 ini JD.ID High School League terbagi menjadi dua periode (Season), masing-masing digelar di semester pertama dan kedua tahun 2019. Sementara cabang kompetisinya terbagi menjadi tiga: liga Dota 2, turnamen Dota 2, dan turnamen Mobile Legends: Bang Bang. Tak hanya menawarkan uang hadiah senilai Rp1,2 miliar, JD.ID juga memberi berbagai keuntungan lain pada sekolah peserta. Termasuk di antaranya subsidi bagi guru ekstrakurikuler, pemberian bimbingan para siswa-siswi partisipan, hingga beasiswa.

High School League 2019 Season 1 telah berakhir pada bulan April lalu, dengan daftar juara sebagai berikut.

HSL Liga Dota 2 Serie A Season 1:

  • Juara 1: SMA Marsudirini Bekasi
  • Juara 2: SMKAN 1 Bandar Lampung
  • Juara 3: SMAN 6 Cimahi

HSL Turnamen Dota 2 Season 1 (para pemenang akan lolos ke Liga Dota 2 Serie A Season 2):

  • Juara 1: SMKN 2 Bandung
  • Juara 2: SMKN 7 Samarinda
  • Juara 3: SMAN 2 Ungaran

HSL Turnamen MLBB Season 1:

  • Juara 1: SMA Bethel 1 Kosambi
  • Juara 2: SMAN 1 Negara
  • Juara 3: SMAN 1 Purwodadi
JD.ID HSL - Participants
Sumber: JD High School League

Dari 2018 hingga sekarang, JD.ID High School League telah diikuti oleh 646 tim dari 548 sekolah berbeda. Total partisipannya mencapai 3230 orang, angka yang melampaui harapan pihak JD.ID sendiri pada awalnya. Melihat animo yang begitu besar, JD.ID kini kembali mengundang sekolah-sekolah dan pelajar seluruh Indonesia untuk mengasah keahlian di Season 2.


View this post on Instagram

Salah satu faktor berkembangnya esports ditanah air dikarenakan banyaknya game – game yang bermunculan di semua platform baik PC, mobile dan console. Hal ini juga yang sedang kami ingin lakukan, agar JD.ID High School League bisa menjadi tempat berkumpulnya semua para pencinta game dan para pelaku esports. Khususnya untuk kalangan pelajar SMA dan SMK di Indonesia. So kalian para pejuang esports, game apa yang kalian banggakan ? JD.ID HIGH SCHOOL LEAGUE 2019 SEASON 2 yang akan segera hadir adalah tempat yang pas untuk mendapatkan itu semua. Untuk info pantengin terus sosial media JD.ID High School League : Instagram : @jd.hsl @moobatvindo @esidgroup @yamisok @esports_id Facebook : – JD High School League – MoobaTV Indonesia – Yamisok – Esid Group Website HSL : www.ihsl.id Mau jadi Atlit Esports ? Tunjukin skill loe di JD.ID High School League. #SkillGueOri #DijaminOri #JDIDHSL2019 #dota2 #freefire #esports #gamer #mlbb #pubg #dowhatyouneverdo

A post shared by JD HIGH SCHOOL LEAGUE (@jd.hsl) on

JD.ID High School League 2019 Season 2 akan diluncurkan pada bulan Agustus, namun saat ini belum ada pengumuman jadwal detailnya. Pihak JD.ID juga tengah mengusahakan untuk menambah judul game selain Dota 2 dan Mobile Legends, entah itu di platform PC, mobile, ataupun console. Bila Anda atau sekolah Anda hendak berpartisipasi dalam kompetisi ini, maka sekarang sudah waktunya untuk mempersiapkan. Pantau terus juga situs resmi JD.ID High School League dan Hybrid untuk info selanjutnya.

Sumber: JD High School League

Previous Story

Dompet Super-Pintar Volterman Siap Temani Anda Keliling Dunia

Next Story

Headset Logitech G Pro X Unggulkan Teknologi Pengolahan Input Audio Racikan Blue Microphones

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Pengoptimalan-Samsung-Galaxy-A34-5G-untuk-Gaming-1

Pengoptimalan Samsung Galaxy A34 5G untuk Gaming dan Tips Push Rank Mobile Legends

4Sebagai official smartphone partner untuk kompetisi esports game Mobile Legends:
Dota 2 10th anniversary

Rayakan 10 Tahun, Dota 2 Rilis Seri Kosmetik Ikonik Sepanjang Sejarah

Setelah dinantikan sekian lama, Dota 2 akhirnya merilis update untuk