Dark
Light

Huawei Segera Hadirkan Laptop Matebook Flagship Mereka di Indonesia

by
1 min read
June 21, 2024
Huawei MateBook X Pro

Pasar laptop kerja memang terus berkembang di Indonesia. Maka tidak mengherankan banyak brand yang merilis laptop yang difokuskan untuk produkitvitas maksimal ini. Salah satunya adalah Huawei yang ternyata siap merilis dua laptop canggih terbarunya di Indonesia.

Kedua laptop tersebut adalah Huawei MateBook X Pro dan Huawei MateBook 14. Kedua laptop ini hadir  untuk memenuhi berbagai kebutuhan pengguna laptop tanah air yang berbeda-beda. Terutama bagi mereka yang membutuhkan komputasi dengan performa unggul.

“Menyadari beragamnya kebutuhan laptop di Indonesia, Huawei siap menghadirkan dua laptop revolusioner untuk memungkinkan setiap pengguna menemukan perangkat yang sempurna untuk berbagai kebutuhan komputasinya” ujar Huiler Fan, Country Head Huawei Device Indonesia.

Huawei MateBook X Pro

Huawei MateBook X Pro hadir sebagai laptop premium yang memadukan teknologi terkini dengan desain ramping dan ringan. Meskipun memiliki desain yang ringkas, namun laptop ini membawa spesifikasi yang buas untuk melahap berbagai pekerjaan.

Prosesornya telah menggunakan Intel Core Ultra 9 super cepat yang dipadukan dengan RAM besar 32 GB serta penyimapan super luas yaitu 2 TB. Pekerjaan komputasi berat bisa diselesaikan dengan mudah dengan hadirnya teknologi Super Turbo.

Untuk layar, Matebook X Pro sudah dilengkapi dengan layar Flexible OLED Real Colour Display touchscreen beresolusi 3120 x 2080 dengan rasio screen-to-body hingga 93%. Hebatnya semua spesifikasi gahar tersebut dapat dimasukkan ke dalam laptop dengan bobot hanya 980 gram.

Salah satu terobosan pada Matebook X pro adalah touchpad inovatif dengan umpan balik haptic yang presisi memudahkan pengguna pergerakan kursor sehingga minim human error saat mengerjakan tugas yang membutuhkan detail visual, seperti mengedit video atau foto.

Huawei MateBook X Pro

Huawei Matebook 14

Untuk para pengguna yang membutuhkan laptop flagship dengan harga terjangkau, maka Huawei Matebook 14 bisa menjadi jawabannya. Dengan semua performa dan kepraktisannya, Matebook 14 cocok menjadi laptop on-the-go untuk semua kalangan profesional.

Matebook 14 dilengkapi dengan prosesor Intel Core Ultra dan kartu grafis Intel Arc Graphics. laptop ini juga telah dibekali teknologi Super Turbo yang dapat mempercepat proses memulai sistem operasi saat laptop mulai dinyalakan sehingga semua proses akan lebih cepat.

Layarnya beresolusi 2.8K OLED dengan refresh rate hingga 120Hz, dan rasio screen-to-body 91%. Uniknya, layar dari Matebook 14 ini mendukung OLED touchscreen, sehingga dapat digunakan bersamaan dengan Huawei M-Pencil 3rd Gen untuk menulis maupun menggambar.

Agar dapat digunakan seharian, Matebook 14 dilengkapi baterai berkapasitas besar 70 Wh. Sehingga laptop ini dapat digunakan untuk berbagai aktivitas hingga 19 jam tenpa henti. Membuatnya menjadi laptop harian yang mudah dibawa-bawa.

Ketersediaan di Indonesia

Dua laptop canggih besutan Huawei ini nantinya bisa segera didapatkan dengan harga spesial di masa pre-order yang akan dimulai pada 25 Juni mendatang. Selama periode ini pelanggan akan mendapatkan berbagai hadiah menarik.

Tidak tanggung-tanggung, pembeli nantinya bisa mendapat hadiah sebesar Rp4 jutaan berupa TWS HUAWEI FreeBuds 5, HUAWEI Bluetooth Mouse, Backpack, Microsoft Office Home & Student 2021, dan Laptop Stand. Ada juga berbagai penawaran menarik untuk pembelian online maupun offline.

Huawei MatePad 11.5 S
Previous Story

Tablet Huawei MatePad 11.5 S Siap Hadir di Indonesia

Next Story

Hadir Minggu Depan, Ini Harga Samsung Galaxy Watch FE

Latest from Blog

Don't Miss

Huawei MatePad 11.5 S

Tablet Produktivitas Huawei MatePad 11.5 S Resmi Dirilis di Indonesia

Setelah informsai pre release, Huawei Device Indonesia akhirnya resmi meluncurkan
Huawei MatePad 11.5 S

Tablet Huawei MatePad 11.5 S Siap Hadir di Indonesia

Kesuksesan tablet Huawei MatePad sebagai pionir tablet berlayar PaperMatte membuat