Dark
Light

Final Fantasy XVI Rilis Trailer Baru, Perlihatkan Konflik Antar Tokoh dengan Eikon-nya

1 min read
October 22, 2022
Final Fantasy XVI

Square Enix baru saja merilis video trailer terbaru untuk Final Fantasy XVI yang diberi judul “Ambition”. Mereka memamerkan film cinematic yang menceritakan dunia Valisthea beserta dengan perang antar kerajaan yang terjadi di dalamnya.

Ada 5 kerajaan yang diceritakan di dalam trailer, yaitu:

  • Grand Duchy of Rosaria
  • Holy Empire of Sanbreque
  • Dhalmekian Republic
  • Iron Kingdom
  • Kingdom of Waloed

Selain cerita dan narasi, Square Enix juga memamerkan sedikit bagaimana  gameplay dan mekanik pertarungan dari game terbaru untuk franchise Final Fantasy ini. Banyak Eikon (makhluk mistis yang ada di dalam manusia terpilih/Dominant) yang ditampilkan saat sejumlah tokoh bertarung.

Cerita utamanya nanti akan mengikuti langkah Clive Rosefield, pangeran dari Grand Duchy of Rosaria. Bersamaan dengan trailer ini, terdapat dua Dominant baru yang juga diperkenalkan, yaitu:

Dion Lesage

Dion Lesage merupakan putra mahkota yang berasal dari Holy Empire of Sanbreque. Ia juga merupakan pemimpin dari pasukan berkuda terkuat kerajaan yang bernama “The Dragoons”. Di dalam Dion, bersemayam Eikon yang bernama Bahamut, sang raja naga.

Barnabas Tharmr

Barnabas Tharmr sebelumnya merupakan seorang pengembara tanpa kekuasaan dan pangkat. Namun berkat keterampilannya dalam menggunakan pedang, ia berhasil menjadi seorang pemimpin atas negara Waloed, yang terletak di daerah pesisir. Barnabas memiliki Eikon Odin yang pernah ia gunakan untuk menyatukan kerajaannya dan menghabisi orang-orang yang menentangnya.

Trailer ketiga kami akhirnya telah tiba, dan trailer tersebut sarat akan informasi baru mengenai bagaimana dunia, cerita, dan karakter dari game yang akan dikemas dengan narasi yang menarik,” pesan Hiroshi Takai selaku Director untuk Final Fantasy XVI yang disampaikan melalui blog PlayStation.

“Seiring menuju penyelesaian game ini, tim kami telah mengalihkan perhatiannya untuk debugging dan penyesuaian akhir. Karena semuanya akan segera usai, game ini diharapkan akan menjadi sesuatu yang benar-benar spesial. Kami tahu bahwa Anda ingin melihat lagi ke dalam game ini, namun untuk sekarang kami rasa sedikit ‘intipan’ ke dalam dunia Final Fantasy XVI sudah cukup untuk membuat Anda puas dan berekspektasi tinggi hingga pengumuman besar kami selanjutnya,” tambahnya.

Final Fantasy XVI akan dirilis pada musim panas 2023 (sekitar akhir bulan Juni hingga September) untuk PlayStation 5.

Resident Evil 4 remake
Previous Story

Capcom Pamer Gameplay Memukau dari Resident Evil 4 Remake

Next Story

Acer Aspire Vero AV15-41 dengan Alder Lake Diluncurkan di Indonesia, Laptop Ramah Lingkungan

Latest from Blog

Don't Miss

iPhone 14 dan iPhone 14 Pro

iPhone 14 Resmi akan Hadir di Indonesia, Berikut Daftar Harganya

Seperti tradisi setiap tahunnya, Apple selalu berhasil mencuri antusiasme para
NFT Lord of the Rings

Warner Bros. Jual NFT Film Lord of the Rings Edisi Terbatas

Warner Bros. dikabarkan tengah menjual NFT berdasarkan film besutan mereka,