Better-b, sebuah perusahaan pengembang aplikasi mobile yang merupakan partner resmi dari RIM (Research in Motion) dalam waktu dekat akan merilis sebuah twitter client untuk perangkat blackberry. Aplikasi ini dinamakan BeeTwit.
Kebetulan sekali saya pribadi tidak menggunakan perangkat Blackberry, jadi memang agak sulit untuk mencoba dan memberikan penilaian yang maksimal. Namun CEO Better B, Kemal Arsjad, dengan baik hati mengirimkan beberapa screenshot dari aplikasi BeeTwit ini. Sekilah melihat dari tampilannya sih memang kurang menarik, namun saya dengar memang agak sulit mencari aplikasi Blackberry yang interfacenya bisa sebagus aplikasi di iPhone maupun perangkat mobile lainnya.
Beberapa fitur yang ada di BeeTwit ini antara lain koneksi jaringan internet melalui BIS-B Connection, tab-support display, reply, re-tweet dan direct message. Selain itu fitur-fitur dasar Twitter seperti favorite-tweet, ditambah dengan fungsi tambahan seperti short-url, dan juga attach picture dimana anda bisa langsung mengupload dan men-tweet foto langsung dari blackberry anda.ย Selain itu ada juga fitur spesial di BeeTwit ini, yaitu integrasi dengan TweetMic dimana anda bisa mem-post update Twitter dalam format audio.
Tertarik? Nanti dulu, karena BeeTwit belum bisa anda download hari ini. Kemal menyatakan bahwa BeeTwit ini sedang dalam tahap ujicoba dan sedang ditest oleh beberapa pengguna. Yang pasti dalam waktu dekat (sangat dekat) BeeTwit akan dirilis untuk umum, jadi awasi updatenya di DailySocial ๐
mantaaaap!
Ditunggu tanggal releasenya.
Kenapa websitenya Better-b pake Flash yg kurang bersahabat dgn BlackBerry?
http://m.tuitwit.com juga direview dong mas,
kan buatan Indonesia juga, cm buat pangsa hp low-mid-end ๐
wah sepertinya keren juga!! Thanks infonya ๐
nice blackberry application.. ๐
saya sudah coba di BB tapi ko begitu saya login tidak bisa sedangkan saya pakai ubber twitter bisa login
saya sudah download di BB, stlh login, ternyata tdk bisa dipake untuk nge-tweet atopun retweet. tertulis “problem occur when communicating with twitter”. apakah semua jg punya pengalaman yg sama? thx…tlg info ke saya, krn saya ingin mencoba beetwit. looks good for me….