Dark
Light

Ambil Peluang Pasar Smartphone, Sharp Rilis Produk baru Lagi, Sharp V6 5G IGA Series

2 mins read
November 11, 2022
AQUOS V6 5G IGA series

Sharp kembali merilis ponsel terbaru mereka untuk segmen kelas menengah-bawah. Adalah Sharp Aquos V6 5G produk terbaru mereka, acara peluncuran sudah digelar, perangkat juga sudah tersedia di pasaran.

Apa keunggulan atau daya jual yang ingin ditawarkan Sharp untuk konsumen dengan perangkat ini? Yang pertama adalah tentang brand awareness. Sharp dikenal dengan brand dari Jepang, dan kalau mau dirunut, brand smartphone yang secara resmi menjual perangkat mereka di Indonesia hampir habis, malah sepertinya kini hanya Sharp saja. Nah, keunggulan brand asal Jepang ini ingin dimanfaatkan secara maksimal oleh Sharp.

Mereka ingin menyasar mereka yang loyal terhadap merek jepang, termasuk merek Sharp sendiri. Untuk konsumen yang loyal akan merek Jepang untuk berbagai kebutuhan elektronik mereka mencari ponsel, Sharp ingin pilihan jatuh pada posel yang mereka rilis.

AQUOS V6 5G IGA series

Selain itu, ciri khas branding kedua muncul pada penamaan seri dari ponsel sendiri. IGA series merupakan nama seri yang dipilih Sharp untuk merepresentasikan tidak hanya pada perangkat tetapi juga pada budaya Jepang. IGA adalah sebuah kota yang ada di prefektur Mie, Jepang dan merupakan kota yang menjadi asal dari Ninja, karakter yang lekat pada budaya Jepang. Setidaknya begitu penjelasan dari perwakilan Sharp pada acara peluncuran.

Nah, karakter Ninja ini juga diturunkan pada karakter atau spesifikasi perangkat. Sharp ingin nama IGA Series ini merepresentasikan kecepatan gerakan ala Ninja yang hadir para perangkat ponsel mereka dari berbagai spesifikasi yang disediakan.

Aquos V6 5G memang bukan peranglat dengan spesifikasi paling kencang dibanding perangkat flagship, karena memang bukan segmennya. Aquos V6 5G ingin bermain di segmen menengah agak bawah dengan spesifikasi yang menengah pula.

Aquos V6 5G sendiri ditenagai oleh MediaTek 700 yang telah mendukung 5G. Dukungan layar oleh prosesor ini juga jadi daya jual perangkat karena mampu mencapai 90Hz dengan tingkat sampling sentuhnya sampai 180Hz. Kemulusan layar ini akan bisa dinikmati lewat penampang 6,6 inci yang cukup lebar di kelasnya dengan resolusi HD 1612 x 720 piksel.

Untuk spesifikasi lain adalah sebagai berikut. Kamera di perangkat ini hadir dengan spesifikasi 50MP AI Triple Camera yang terdiri kamera utama 50MP, lalu kamera depth 2MP dan kamera macro 2MP dan terakhir kamera depan 8MP.

Beralih ke sisi RAM dan ROM, perangkat ini hadir dengan spesifikasi 4GB/128GB, cukup luas untuk perangkat smartphone. Dukungan perluasan penyimpanan internal dengan microSD sampai dengan 1TB.

AQUOS V6-5G IGA series ini dijual dengan harga AQUOS V6 5G IDR 3,499,000. Pilihan warna ada dua yaitu dark grey dan purple.

AQUOS V6 5G IGA series

Pada sesi hands-on singkat di sela acara, saya berkesempatan untuk memegang singkat perangkat. Finishing dari AQUOS V6-5G IGA series ini cukup menarik karena di belakangnya ada efek tekstur seperti steel, jadi seperti merepresentasikan kokoh. Sidik jadi ada di bagian pinggir dengan feel pinggiran ponsel kotak tetapi ada lekukan di sisi-sisinya. Beda dengan feel smartphone kekinian yang kembali kotak seperti model dulu.

Untuk refresh rate-nya juga terasa cukup baik, dan yang paling terlihat saat pertama mencoba adalah urusan UI. Meski hanya mencoba sangat singkat tetapi saya merasa UI Sharp ini lebih baik dari, setidaknya 2 brand perangkat lain yang juga memiliki produk yang bermain di segmen serupa dengan Sharp. Tentu saja pengalaman penggunaan ini perlu didalami lagi dengan review yang lebih mendalam.

Sharp melengkapi penawaran penjualan awal dengan promosi khusus selama masa peluncuran dari tanggal 11 November 2022 – 28 Februari 2023. Ada souvenir, Sharp earbud HP-TW10, dan berkesempatan untuk memenangkan hadiah wisata ke Desa Ninja Iga, Jepang serta yang tidak kalah menarik adalah garansi panel pecah selama 6 bulan.

Penawaran ini bisa didapatkan di ecommerce Sharp Mobile Official Store, Shopee, Tokopedia dan Blibli, Cocorolife.id, atau dealer toko offline.

Selin itu Ada pula program trade in selama masa promo untuk semua merek smartphone.

AQUOS V6 5G IGA series

OpenSea tetap wajibkan pembayaran royalti
Previous Story

Tidak Terpengaruh Tren, OpenSea Tetap Wajibkan Royalti di Platformnya

Next Story

Binance Resmi Mundur dari Proses Akuisisi FTX: Di Luar Batas Kemampuan Kami

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Sharp Luncurkan Smartphone dengan Sensor Kamera 1 Inci Pertama di Indonesia

Smartphone dengan kamera 1 inci memang sudah beredar secara global,

Sharp Luncurkan Produk Dehumidifier, Bisa Keringkan Pakaian dan Bersihkan Udara

Tidak dipungkiri lagi bahwa Indonesia, khususnya Jakarta, berada dalam iklim