Dark
Light

Zoho Siap Luncurkan Produk Terbaru

1 min read
June 30, 2009

Akhir minggu ini Zoho akan merilis produk terbarunya sesuai dengan sebuah pengumuman di blog mereka. Zoho sendiri tidak memberikan info rinci mengenai produk terbarunya ini namun mereka memberikan sebuah screenshot dari aplikasi tersebut, oke mungkin bukan seperti screenshot yang biasa kita terima namun menurut mereka screenshot ini cukup jelas jika anda benar-benar memperhatikannya

Saya kok jadi merasa bodoh karena terus-terusan memfokuskan mata saya ke screenshot diatas tanpa mendapatkan info tambahan. Duh.

Zoho juga memberikan beberapa hint mengenai fitur-fitur yang akan ada di aplikasi terbaru tersebut, antara lain merupakan gabungan dari 5 aplikasi Zoho, dan integrasi dengan produk-produk dari Microsoft.

Seperti pasar dari online office suite ini makin menarik, terbukti dengan munculnya satu lagi pemain disini yaitu OffiSync. OffiSync yang diluncurkan beberapa minggu lalu memang menyedot banyak perhatian karena fitur yang mampu mensinkronisasikan dokumen Google Docs dan Microsoft Office.

Tak hanya itu, Offisync juga telah menambahkan Google Web Search ke dalam aplikasinya tersebut. Tentunya fitur ini akan sangat mempermudah pengguna mencari referensi di web via sang dewa pencarian Google Search.

Persaingan di online office makin memanas ketika Google menambahkan fitur sinkronisasi antara beberapa Google Apps dengan Microsoft Outlook dan juga Zoho yang mengintegrasikan aplikasinya dengan Microsoft Sharepoint. Microsoft sendiri justru baru akan merilis online office suite (Microsoft Office 2010) tahun depan, ehm …. 2010. Dan ketika semua pemain mengincar pasar Enterprise, maka permainan akan menjadi semakin menarik.

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Facebook Dapatkan CFO Baru

Next Story

Menghina di Facebook, Ujang Diancam UU-ITE

Latest from Blog

Don't Miss

92% Pekerja di Indonesia Sudah Menggunakan GenAI dan Temuan Lain dari Work Trend Index 2024

Microsoft dan LinkedIn merilis laporan Work Trend Index 2024. Di

Hadirnya Bot AI Microsoft Copilot di Telegram dan Isu Privasi di Baliknya

Aplikasi Telegram yang dikenal dengan fitur privasi dan keamanannya telah