Dark
Light

Yahoo! Akuisisi Associated Content, Perkuat Sisi Konten

2 mins read
May 19, 2010

Yahoo! telah mengakuisisi Associated Content dan memperkuat sisi konten dari layanan mereka. Bagi Associated Content, seperti yang dituliskan pada blog mereka, akuisisi ini merupakan sebuah jalan serta peluang besar bagi pertumbuhan dari ‘people-powered media company’ ini,  pertumbuhan yang dimaksud adalah perluasan distribusi konten, pengembangan teknologi baru, dan termasuk semakin luasnya peluang untuk mendistribusikan konten di web.

Dan bagi Yahoo!, langkah ini menegaskan beberapa langkah mereka sebelumnya, yang berkenaan dengan konten, serta memberikan kekuatan tambahan bagi Yahoo! pada layanan konten mereka dengan keuntungan yang lebih besar, baik dari segi bayaran atas penulis maupun dari pembagian keuntungan dengan para pengiklan.

Strategi Yahoo! untuk terus memperkuat sisi konten mereka, bukan hanya menjalin kerjasama dengan berbagai kantor berita untuk menyediakan konten di situs mereka, tetapi juga memperkuat konten yang mereka buat sendiri, seperti juga langkah mereka dengan merekrut sekitar selusin jurnalis dari media konvensional maupun media online dan membuka biro di Washington beberapa waktu yang lalu.

Akuisisi ini juga akan memberikan keuntungan lebih bagi Yahoo!, seperti yang dituliskan oleh Reuters akuisisi ini tidak hanya akan memperkaya konten mereka tetapi juga keuntungan dari iklan yang lebih besar akan didapatkan oleh Yahoo!, setidaknya dibandingkan dengan kerjasama yang mereka lakukan dengan kantor berita atau perusahaan media tradisional lain, termasuk koran, dimana Yahoo! harus membagi keuntungan atas iklan sebagai imbalan, konten yang diambil dari partner mereka itu.

Dengan mengakuisisi Associated Content, hasil dari iklan yang ada di situs ini akan langsung masuk ke Yahoo! tanpa harus dibagi dengan partner lain, selain itu bayaran yang diberikan para penulis atau kontributor untuk memproduksi konten pun akan lebih murah dari pada merekrut jurnalis baru. Karena, sebagai gambaran, seperti yang dituliskan VentureBeat, bayaran untuk para kontributor/penulis Associated Content sekitar $5 setiap post.

Pertumbuhan Associated Content yang cukup pesat, memang sangat menarik, setidaknya bagi Yahoo! dengan 600 juta unique visitors setiap bulannya, lebih dari 380.000 kontributor, telah mempublikasikan 2 juta artikel, video, slideshows dan audio clips yang kesemuanya telah menghasilkan lebih dari 1.57 milyar page views. Dengan akuisisi ini sudah dipastikan pertumbuhan yang telah dicapai Associated Content ini akan terus berlanjut, karena konten yang ada akan didistribusikan lewat jaringan global dari  Yahoo!

Masih seperti yang dituliskan oleh Reuters, langkah Yahoo! ini akan bersaing dengan AOL yang juga membuat layanan serupa lewat Seed.com serta beberapa layanan lain seperti About.com yang dimiliki bersama dengan The New York Times.

Bagi saya, yang juga merupakan content writer, akuisisi ini baik bagi kedua belah pihak, bagi Yahoo! merupakan langkah bisnis yang bagus, dengan beberapa alasan yang telah disebutkan di atas dan bagi Associated Content dan para kontributornya, akuisisi ini bisa memberikan peluang untuk mendapatkan bayaran yang lebih baik atau lebih besar serta membantu penyebaran jangkauan pembaca yang lebih luas atas konten yang mereka tulis, yang meskipun tidak berdampak langsung pada dunia content writer di sini, minimal trend tentang ‘people-powered media company’ dan user-generated publishing bergerak ke arah yang lebih menarik untuk diamati.

Itu pendapat saya, bagaimana dengan anda, apakah langkah ini adalah salah satu langkah tepat yang dilakukan Yahoo! Apakah ini juga akan membuka peluang bagi ‘people-powered media company’ lain sejenis Associated Content untuk dibeli oleh para giant? Mari share pendapat anda pada kolom komentar.

Wiku Baskoro

Penggemar streetphotography, penikmat gadget, platform agnostic gamers, build Hybrid.co.id to make impact.

2 Comments

  1. sepertinya akuisisi ini lebih strategic dalam artian memang memperkuat salah satu sendi Yahoo! tidak seperti biasanya Yahoo mengakuisisi dan tidak lama kemudian dishutdown / mati.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

0.facebook.com: Akses Facebook Gratis dari Ponsel

Next Story

Detik Segarkan Pengalaman Mobile Anda, Datangkan GM Mobile

Latest from Blog

Don't Miss

Microsoft menunda akuisisi Activision Blizzard

Microsoft dan Activision Blizzard Sepakat Menunda Akuisisi ke Bulan Oktober

Perjalanan panjang dari akuisisi terbesar oleh dua perusahaan teknologi raksasa,
Drama akuisisi Activision Blizzard

Microsoft Menangkan Pengadilan, Akuisisi Activision Blizzard Masuki Babak Akhir

Drama akuisisi Activision Blizzard oleh Microsoft sepertinya akan segera berakhir.