Dark
Light

Rayakan Usia Kedua, Layanan Pinjaman Online UangTeman Siap Ekspansi ke 15 Kota

1 min read
May 2, 2017
Tim UangTeman / DailySocial

Layanan pinjaman online UangTeman mengumumkan rencana ekspansinya ke 15 kota baru di seluruh Indonesia untuk merealisasikan target penyaluran pinjaman sebesar Rp100 miliar pada tahun ini.

Untuk merealisasikan targetnya tersebut, sejauh ini UangTeman telah berekspansi ke beberapa wilayah, di antaranya Jabodetabek, Jogja, Magelang, Solo, Klaten, Bandung, Surabaya, Semarang, dan Bali. UangTeman kini mulai merambah ke Sumatera. Kota pertama yang dipilih adalah Palembang, menyusul kemudian Jambi dan Lampung.

Pihak UangTeman mengatakan tingginya jumlah aplikasi pinjaman yang masuk dari Palembang selama dua tahun terakhir menjadi faktor pertimbangan bagi perusahaan untuk membuka akses ini. Untuk kota tersebut, ditargetkan kontribusi jumlah pinjaman yang tersalurkan dapat mencapai Rp5 miliar atau 5% dari total target.

“Sebelum UangTeman buka akses di Palembang, ada ribuan aplikasi masuk dari sana. Di samping itu, pengembangan usaha mikro di Palembang cukup besar karena termasuk salah satu pendapatan yang tinggi. Bersamaan dengan ulang tahun UangTeman yang kedua, akhirnya kami putuskan untuk melayani masyarakat di kota ini,” ucap Deputi CEO UangTeman Rio Quiserto dalam keterangan resmi yang diterima DailySocial.

Kinerja UangTeman

Hingga kuartal pertama 2017, UangTeman mengklaim telah menyalurkan pinjaman sebesar Rp20 miliar, tumbuh 100% secara year-on-year (YoY) dengan tingkat kredit macet di bawah 3%. Kenaikan tersebut dikarenakan pengembangan inovasi teknologi yang dilakukan secara berkesinambungan, membuat pengajuan aplikasi pinjaman jadi lebih mudah.

“Dari 2015 ke 2016, jumlah nasabah kami tumbuh 300%. Hal ini berdampak pada total penyaluran pinjaman yang naik hingga empat kali lipat sebesar Rp35 miliar. Masyarakat dapat memperoleh pinjaman tanpa jaminan dan tatap muka karena semua prosesnya online, bisa akses lewat situs atau aplikasi di smartphone,” ujar CEO & Founder UangTeman Aidil Zulkifli.

Aidil melanjutkan, “Kami optimis, UangTeman tidak hanya menjadi primadona bagi masyarakat Indonesia, tetapi juga mampu berkontribusi bagi pertumbuhan inklusi keuangan yang berdampak pada tumbuhnya perekonomian bangsa.”

Application Information Will Show Up Here
Previous Story

DScussion #77: Tren Native Ads dan Strategi Cerdas Platform Media di Indonesia

Next Story

WhatsApp Uji Fitur yang Cegah Chat Penting Tenggelam

Latest from Blog

Don't Miss

Lebih Parah dari Kasus Doni Salmanan, Inilah 7 Kasus Penipuan Terbesar di Industri Teknologi

Startup selalu berusaha mencari cara untuk mendisrupsi status quo menggunakan
Startup fintech payment gateway Xendit merambah sektor perbankan dengan mendirikan PT Bank Perkreditan Rakyat Xen (BPR Xen) yang berlokasi di Depok

Xendit Rambah Perbankan, Dirikan Bank Perkreditan Rakyat Xen

Ekspansi bisnis startup unicorn di sektor fintech, Xendit, kini sudah