Dark
Light

Twitter Uji Coba Fitur ‘Embed’ Baru?

by
1 min read
July 2, 2013

Sebuah fitur untuk menyematkan (embed) tweet terbaru ditemukan oleh salah satu pengguna Twitter. Fitur ini memungkinkan hasil tweet yang disematkan pada sebuah situs untuk memberikan informasi tambahan atau cerita tambahan dari tweet tertentu.

Seperti yang disebutkan oleh TheVerge, fitur ‘embedded on these websites’ ini memungkinkan sebuah tweet yang disematkan disebuah situs untuk memperlihatkan informasi di situs mana saja tweet tersebut disematkan. Dengan kata lain, pengguna bisa dengan mudah melihat keterangan tambahan atas popularitas tweet tertentu serta diarahkan untuk melihat berbagai informasi lain atas tweet tersebut.

Fitur ini belum diumumkan oleh Twitter, bisa jadi Twitter masih melakukan uji coba untuk tweet-tweet populer. Namun demikian, masih seperti yang dikatakan TheVerge, CEO Twitter (Dick Costolo) sempat menyebutkan bahwa mereka akan merilis fitur yang memungkinkan informasi yang terkait tweet tertentu untuk mudah ditemukan dan dimonitor.

Kalau melihat contoh dari tampilannya (masih dikutip dari TheVerge), memang fitur ini bisa membantu pengguna untuk melihat cerita lain yang mengikuti tweet populer tertentu, sedangkan bagi pemilik tweet bisa melakukan monitor untuk melihat seberapa populer tweet mereka.

Kita nantikan apakah fitur ini akan tersedia untuk publik atau tidak.

Sumber gambar atas: 1000 Words/Shutterstock.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

[DS Notes] How Much Is Apple Paying Music Labels for iTunes Radio?

Next Story

Aplikasi di Windows Store Lampaui 100 Ribu

Latest from Blog

Don't Miss

Pengguna X Premium Kini Bisa Gunakan Grok AI

Secara global, Elon Musk mengumumkan peluncuran Grok 1.5 pada akhir
Twitter X

Setelah Twitter Ganti Nama, Merek Dagang “X” Ternyata Dipegang oleh Meta

Pada 23 Juli 2023, Elon Musk secara terbuka mengumumkan perubahan