Dark
Light

Twitter Resmi Umumkan Rick Mulia Sebagai Business Head untuk Indonesia

1 min read
October 29, 2014

Twitter secara resmi melalui rilis yang dikirimkan ke redaksi mengangkat Rick Mulia sebagai Business Head untuk Indonesia. Sebelumnya kami sudah memberitakan bahwa Rick Mulia ditunjuk menjadi pegawai pertama yang direkrut Twitter untuk kantornya di Indonesia. Rick bertugas mendorong pendapatan dengan latar belakang penjualannya yang kuat.

Penunjukan Rick Mulia disertai dengan beberapa tanggung jawab, termasuk menyiapkan pembukaan kantor di Indonesia, meningkatkan peluang komersial bagi Twitter di Indonesia, dan bekerja dengan brand dan agensi untuk memaksimalkan nilai pemasaran langsung yang ditargetkan untuk salah satu pasar Twitter terbesar di dunia ini.

Rick juga akan terlibat dalam menggerakkan pertumbuhan Twitter di Indonesia, mulai dari pengguna sampai kepada influencer, dan dari mitra sampai kepada pengiklan. Untuk sementara dia berkantor di Twitter Singapura dan akan pindah ke Jakarta bila kantor Twitter Indonesia telah siap. Kantor Twitter di Jakarta sendiri rencananya bakal dibuka dalam beberapa bulan ke depan.

Sosok Rick Mulia sudah memiliki lebih dari 18 tahun pengalaman di dunia digital. Sebelum bergabung dengan Twitter, ia adalah Chief Advertising & Sales Officer Wego. Di sana ia bertanggung jawab untuk segala sesuatu berkaitan dengan iklan. Sebelum Wego, Rick bekerja di Microsoft membantu membangun kembali bisnis MSN di seluruh Asia Tenggara, membentuk kemitraan antara Microsoft dan MediaCorp yang melahirkan xinmsn, dan kolaborasi Microsoft dan Telkom Indonesia yang disebut PlasaMSN. Ia juga pernah bekerja di Yahoo! selama delapan tahun di berbagai peran produksi, pencarian, konten dan strategi di Asia Tenggara dan Australia.

”Saya sangat senang bisa menjadi bagian dari Twitter dan untuk menjadi ujung tombak ekspansi perusahaan ke Indonesia, salah satu pasar  Internet, mobile, dan media sosial terbesar di seluruh dunia. Kami sudah memiliki bisnis yang sukses di Indonesia dengan salah satu pasar pengguna terbesar dan termutakhir secara global dan ada peluang langsung yang signifikan untuk berhubungan dengan pengguna, mitra dan pengiklan di jaringan informasi terkini kami. Saya tidak sabar untuk segera mulai bekerja,” kata Rick dalam rilisnya.

Managing Director Twitter untuk Asia Tenggara, India, Timur Tengah, dan Afrika Utara Parminder Singh juga optimis bahwa sederet pengalaman Rick yang telah malang melintang di dunia Internet akan membawa nilai tambah bagi Twitter Indonesia.

“Rick membawa banyak pengalaman untuk mengembangkan pasar internet di seluruh kawasan, dari saat dia sebagai bagian dari kumpulan pelopor Yahoo! Asia Tenggara, hingga memegang regional advertising dan peran sebagai Country Head di Microsoft dan Wego. Pengalamannya yang luas di Indonesia memungkinkan kami untuk membangun kehadiran Twitter, mempekerjakan orang-orang hebat, dan membawa bisnis kami di salah satu pasar terbesar kami sekarang di dunia ke tingkat selanjutnya,” ujar Parminder.

[Ilustrasi foto: Shutterstock]

Artikel sindikasi ini pertama kali dimuat di DailySocial dan ditulis oleh Hesti Pratiwi. 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Aplikasi Email Client Mailbird Rilis Versi Terbaru 2.0

Next Story

Travel Startup travelmob Offers Hyper-Local Solutions to Compete Against Global Players

Latest from Blog

Don't Miss

Pengguna X Premium Kini Bisa Gunakan Grok AI

Secara global, Elon Musk mengumumkan peluncuran Grok 1.5 pada akhir
Twitter X

Setelah Twitter Ganti Nama, Merek Dagang “X” Ternyata Dipegang oleh Meta

Pada 23 Juli 2023, Elon Musk secara terbuka mengumumkan perubahan