Dark
Light

Tampilan Baru LintasBerita, Jauh Lebih Baik

1 min read
July 15, 2009

LintasBerita, situs social bookmarking terpopuler di Indonesia baru-baru ini mendesign ulang tampilan web-nya. Kali ini sepertinya tampilan situs dirombak secara total, jauh berbeda dengan tampilan sebelumnya. Pastinya dengan re-design ini LB menjadi jauh lebih nyaman untuk dikunjungi, design yang lama juga nyaman namun tentunya penyegaran seperti ini tetap diperlukan agar pengguna tidak bosan.

Startup yang berbasis di Malang, Jawa Timur ini kini memiliki wajah yang jauh lebih segar dan juga memasukkan lebih banyak spot-spot untuk advertiser di websitenya. Pada tampilan sebelumnya, LB hanya memiliki 3 spot iklan (kalau tidak salah ingat) dan kini dengan traffic yang tinggi LB berani untuk memasang lebih banyak spot iklan yang selama ini menjadi sumber pemasukan bagi LB.

Agak heran juga sebenarnya, dengan traffic yang cukup tinggi seharusnya banyak advertiser lokal yang tertarik memasang iklan di LB namun sepertinya selama ini masih sepi-sepi saja. Apakah harganya terlalu mahal? Atau karena konten LB kebanyakan berisi berita-berita yang kurang ad-friendly?

Kalau masalah harga tentu saja bisa diatasi dengan memasang paket-paket iklan (text-link) dengan biaya lebih murah untuk menjangkau lebih banyak advertiser. Kalau masalah konten berita yang kurang ad-friendly sepertinya agak sulit untuk diubah mengingat LB merupakan situs user-generated, artinya 100% konten berasal dari pengguna.

Bagaimana pendapat anda mengenai tampilan baru LintasBerita? Sampaikan pendapat anda di kolom komentar.

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

2 Comments

  1. Entah kenapa ya, aku masih lebih merasa tampilan yang lama lebih bagus. Lebih lega dan lebar. Sementara yang sekarang kelihatan sempit, dengan menyisakan ruang kosong di kanan dan kiri kolom. Terus link situs yang lagi up (yang di kolom kiri), tidak ada yang langsung ke situs bersangkutan, tapi harus ke halaman submit dari tulisan situs itu.
    Yang mau ngiklan juga bingung kali, soalnya space iklan gak bisa diklik.
    Jumlah visitor juga gak konsisten. Yang space kanan atas bilang 100.000+ visitor/hari, yang kanan bawah bilang 60.000+ visitor/hari, padahal di home page yang sama.

  2. Entah kenapa ya, aku masih lebih merasa tampilan yang lama lebih bagus. Lebih lega dan lebar. Sementara yang sekarang kelihatan sempit, dengan menyisakan ruang kosong di kanan dan kiri kolom. Terus link situs yang lagi up (yang di kolom kiri), tidak ada yang langsung ke situs bersangkutan, tapi harus ke halaman submit dari tulisan situs itu.
    Yang mau ngiklan juga bingung kali, soalnya space iklan gak bisa diklik.
    Jumlah visitor juga gak konsisten. Yang space kanan atas bilang 100.000+ visitor/hari, yang kanan bawah bilang 60.000+ visitor/hari, padahal di home page yang sama.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Battle Of The Song Dibuka Besok! Prepare Your Creativity.

Next Story

Situs E-Commerce Bermunculan, Masih Menunggu Platform Pembayaran

Latest from Blog

Don't Miss

Lamudi Perbarui Tampilan Situs dan Tambah Fitur

Sebagai salah satu layanan marketplace properti terdepan Lamudi baru-baru ini melakukan

Telunjuk Siap Layani Konsumen Hari Belanja Online Nasional 2014 dengan Tampilan Baru

Layanan pembanding harga Telunjuk memberikan kejutan bagi penggunanya menjelang Hari