Dark
Light

Statistik Hero ONE Esports Dota 2 World Pro Invitational Singapore

2 mins read
December 23, 2019
Statistik Hero ONE Esports Dota 2 World Pro Invitational Singapore

Vici Gaming keluar menjadi juara di ONE Esports Dota 2 World Pro Invitational Singapore setelah mengalahkan Evil Geniuses di partai final dengan skor tanpa balas 3-0.  Turnamen berskala besar yang tidak lama berselang dari keluarnya patch 7.23 memang sebuah tantangan bagi tim-tim Dota 2.

Pasalnya, perubahan cara bermain yang cukup signifikan seperti penambahan elemen outpost di dalam game membuat para tim Dota 2 harus berpikir kembali bagaimana cara bermain yang efektif. Perubahan dari hero Dota 2 pun membuat para tim Dota 2 membutuhkan waktu dalam mencari komposisi hero yang tepat.

Berikut adalah daftar 5 hero yang paling banyak diperebutkan saat ONE Esports Dota 2 World Pro Invitational Singapore.

1. Doom. 82 total picked or banned di 97.62 persen dari total pertandingan.

Sumber: Dota 2 Gamepedia
Sumber: Dota 2 Gamepedia

Semenjak patch 7.23, hero offlane yang memiliki peran utility sudah mulai ditinggalkan. Sebagai gantinya, hero-hero offlane yang memiliki damage dan sustainability mulai sering dipakai. Doom memiliki potensi yang besar untuk menang dan bertahan di offlane. HP Regeneration yang ia miliki dari skill Devour-nya akan membantu dia untuk tetap berada di lane tanpa membutuhkan pulang ke base untuk melakukan pengisian mana dan HP. Adanya skill Devour juga membantunya untuk mengambil skill dari creep hutan, untuk membantunya bertahan di lane atau melakukan harass terhadap lawan. Perubahan kondisi map di midlane, semakin menyulitkan para support untuk melakukan gank kearah midlane. Hal tersebut membuat hero midlane menjadi semakin lebih bebas untuk farming dan semakin cepat mendapatkan item yang mereka inginkan. Doom di sini akan sangat berguna untuk mematikan hero midlane ketika war saat pertengahan game dengan skill ultimate-nya yaitu Doom.

2. Treant Protector. 82 total picked or banned di 97.62 persen total pertandingan.

Sumber: Dota 2 Gamepedia
Sumber: Dota 2 Gamepedia

Support dengan kekuatan harassment yang luar biasa dari skill Nature’s Grasp dan Leech Seed-nya. Treant Protector bisa menyumbangkan damage per second dan efek slow terhadap lawannya dari dua skill tersebut. Treant Protector juga dapat memberikan vision bagi timnya dengan skill Nature’s Guise, sangat berguna saat pengambilan keputusan ketika ingin melakukan inisiasi bagi timnya.

3. Viper. 79 total picked or banned di 94.05 persen total pertandingan.

Sumber: Dota 2 Gamepedia
Sumber: Dota 2 Gamepedia

Viper merupakan hero dengan kemungkinan yang sangat kecil untuk kalah ketika laning phase. Dengan skill yang ia miliki, ia memiliki kemampuan untuk mengusir siapapun lawan yang ada di lane-nya. Poison Attack yang dimiliki oleh Viper dapat mengusir musuhnya dengan damage per second dan efek slow. Apabila musuhnya memiliki niat untuk melakukan pertukaran damage, viper memiliki Corrosive Skin untuk pertahanan yang memiliki efek magic resistance, damage per second dan attack slow. Viper juga hero yang fleksibel, ia bisa ditempatkan di midlane ataupun safelane. Karenanya, Viper memiliki kemungkinan besar untuk masuk di fase pick pertama.

4. Vengeful Spirit. 70 total picked or banned di 83.33 persen total pertandingan.

Sumber: Dota 2 Gamepedia
Sumber: Dota 2 Gamepedia

Hero support yang memiliki banyak kegunaan. Dari membantu timnya untuk melakukan inisiasi, memperkuat atribut timnya dengan Vengeance Aura, sampai menyelamatkan temannya di saat yang sulit dengan skill Nether Swap. Semenjak perubahan patch 7.23, Vengeance Aura diubah dari menambah damage tim menjadi menambah atribut strength, agility atau intelligence untuk timnya. Hal tersebut sangat membantu timnya ketika war bahkan di saat posisi yang kalah sekalipun.

5. Tiny. 65 total picked or banned di 77.38 persen total pertandingan.

Sumber: Dota 2 Gamepedia
Sumber: Dota 2 Gamepedia

Tiny juga merupakan hero yang fleksibel. Ia bisa ditempatkan di peran carry atau support. Di perubahan patch 7.23, skill tree grab dari Tiny mendapatkan perubahan tree grab yang tidak pernah habis. Tree grab memberikan efek damage tambahan dan cleave ketika ia melakukan serangan biasa. Hal ini membantu untuk meluncurkan damage yang sangat besar dari serangan biasanya apabila dia memutuskan untuk menjadi carry dengan item build yang sesuai. Sebagai support, Tiny memiliki disable stun dan burst damage untuk membantu timnya mendapatkan kill di awal game.

Daftar hero di atas merupakan statistik hero ONE Esports Dota 2 World Pro Invitational Singapore yang tentu saja berbeda dengan hero-hero yang dipakai di ranked match. Ada hero andalan Anda yang dipakai di sini?

Previous Story

Game Stardew Valley Akan Hadir di Mobil Tesla

Next Story

Badan Militer Juga Tertarik untuk Mendukung Esports

Latest from Blog

Don't Miss

Valve Buat Regulasi Baru di CS:GO, Apa Dampaknya ke Ekosistem Esports?

Selama bertahun-tahun, Valve jarang turun tangan untuk menentukan arah perkembangan
Dota 2 10th anniversary

Rayakan 10 Tahun, Dota 2 Rilis Seri Kosmetik Ikonik Sepanjang Sejarah

Setelah dinantikan sekian lama, Dota 2 akhirnya merilis update untuk