Dark
Light

Smartfren Gandeng Bango untuk Permudah Pengguna Beli Konten di Google Play

1 min read
May 9, 2017
Andromax B2 adalah salah satu smartphone Smartfren yang menggunakan platform Android. Kini pengguna Smartfren bisa bertransaksi di Google Play menggunakan skema "carrier billing" / DailySocial

Minggu lalu, salah satu perusahaan  payment gateway Bango dalam rilisnya mengumumkan pihaknya bekerja sama dengan Smartfren. Bango akan menjadi payment gateway untuk pengguna Smartfren baik yang prabayar maupun pascabayar untuk pembelian di Google Play.

Digital Payment Dept Head Smartfren Oktavianus Wirantha kepada DailySocial menjelaskan bentuk kerja sama Bango dan Smartfren menempatkan Bango sebagai payment gateway atau system integrator antara Smartfren dan Google, termasuk menyediakan dashboard tools dan customer care tools.

Kerja sama ini akan memberikan kemudahan bagi pengguna Smartfren yang ingin membeli produk digital yang ada di Google Play. Fasilitas yang sama juga telah diterapkan operator yang lain.

Okta lebih jauh menjelaskan alasan utama pemilihan Bango sebagai mitra pembayaran, selain track record Bango yang cukup bagus, adalah sistem yang dimilikinya juga memudahkan di segi bisnis.

“Alasan utama adalah Bango sebagai payment gateway internasional yang memiliki track record yang bagus dan selain itu Bango memiliki dashboard dan customer care tools yang memudahkan kami dari sisi bisnis untuk melakukan analisa dan monitoring,” terang Okta.

Dari rilis yang dikeluarkan pihak Bango, mereka sudah beberapa kali membantu implementasi Direct Carrier Billing (DCB), termasuk untuk beberapa operator di Indonesia.

“Hubungan yang dimiliki Bango di Indonesia telah menciptakan standar untuk penagihan app store di seluruh negara. Pengalaman teknis dan operasional Bango di pasar memudahkan store dan merchant untuk meluncurkan pembayaran mobile di ekonomi yang besar dan dinamis ini,” tulis CEO Bango Ray Anderson dalam rilisnya.

“Harapan kami adalah Bango, selain sebagai payment gateway yang reliable atau handal, juga dapat memberikan insight-insight yang bermanfaat bagi kami untuk memaksimalkan potensi bisnis dan yang terpenting bagi kami adalah kami dapat memberikan kepuasan dan pengalaman berbeda bagi pelanggan Smartfren yang menggunakan layanan Google Play Store ini,” imbuh Okta.

Previous Story

Kini Berbekal USB-C, Lifepowr A3 Siap Jadi Power Bank untuk Laptop Anda

Next Story

Hadirkan Direktori Tempat Makan, “Mangan” Siap Bersaing

Latest from Blog

Don't Miss

Sami Kizilbash: Google Indie Game Accelerator Mencari Game Unik dengan Tim Solid

Salah satu kesempatan emas yang datang pada saat diundang ke
Game Android terbaik 2022

Daftar Pemenang Game Android Terbaik 2022 Diumumkan

Seperti tiap tahunnya, Google selalu mengadakan Google Play Awards yang