Dark
Light

Siap-siap, Layanan Blog di Multiply Akan Ditutup

by
1 min read
August 8, 2012

Anda pengguna Multiply dan rutin berbagi konten berupa tulisan di blog, foto, atau konten lain? Siap-siap, Multiply akan menghapus layanan jejaring sosial dan berbagi konten mereka. Dengan kata lain, Anda tidak akan lagi bisa menggunakan layanan blog di Multiply.com.

Kapan tepatnya waktu penutupan layanan jejaring sosial/blog di Multiply ini? CEO Multiply, Stefan Magdalinski mengumumkan lewat pernyataan resmi bahwa aktivitas Multiply dalam bentuk layanan jejaring sosial dan berbagi konten (foto, video, blog, dan lainnya) dan lainnya akan ditutup mulai tanggal 1 Desember.

Multiply akan berkonsentrasi pada layanan e-commerce atau jual beli yang memang telah menjadi arahan baru Multiply sejak satu setengah tahun yang lalu dan akan terus dikembangkan untuk menjadikan Multiply sebagai tujuan e-commerce yang utama di Asia Tengara di masa depan.

Lalu bagaimana dengan semua konten, foto, teks yang telah pernah Anda posting di Multiply? Meski belum menentukan tanggal dan cara eksport konten yang pasti, namun pihak Multiply akan mempersiapkan cara mudah bagi penguna untuk mengunduh konten atau memigrasikan ke situs lainnya.

Bagi pengguna yang menjadi anggota Multiply Premium, saldo yang tersisa akan dikembalikan, pengguna bisa menghubungi tim Pelayanan Pelanggan untuk proses ini. Namun ini hanya berlaku untuk layanan Multiply Premium bukan Multiply Trus di layanan e-commerce.

Para blogger yang rutin atau memulai dunia blogging mereka di Multiply sangat menyayankan berita ini. Namun Multiply sendiri dalam beberapa bulan ke belakang telah menelaah semua kegiatan operasional mereka dan keputusan ini adalah salah satu yang menjadi keputusan yang diambil Multiply.

Layanan blog di Multiply sendiri telah ada sejak 2003, pengguna kini harus beralih ke berbagai layanan blog lain untuk berbagi konten mereka.

Sumber: DailySocial.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Tepatkah Langkah Multiply Menutup Layanan Blog?

Next Story

Proyek Mobil Otomatis dari Google Sudah Bisa Tempuh 300 Ribu Mil Tanpa Kecelakaan

Latest from Blog

Don't Miss

PT Indonesia Cipta Mediacom mencoba mengangkat nostalgia Multiply Indonesia

Mengangkat Nostalgia Multiply Indonesia

Situs Multiply Indonesia “hadir lagi”. Menggunakan domain .co.id yang serupa

Game Fable Legends Dibatalkan, Lionhead Studios Juga Ditutup?

Diungkap hampir tiga tahun lalu lewat trailer yang dinarasikan oleh