Samsung Umumkan Galaxy A53 5G dan Galaxy A33 5G, Dengan Kamera OIS Yang Awesome Untuk Bikin Konten

Samsung juga menjanjikan pembaruan One UI dan Android OS hingga empat generasi dan pembaruan keamanan hingga lima tahun

Samsung telah mengumumkan Galaxy A53 5G dan Galaxy A33 5G, lewat smartphone Galaxy A series terbarunya ini Samsung berharap teknologi inti mereka dapat diakses oleh semua orang. Membantu para penggunanya terhubung dengan dunia sekitar dengan konektivitas jaringan generasi kelima dan menjadi kreatif dengan kamera OIS.

Keduanya ditenagai chipset baru 5 nm (tidak diungkap tipenya) dan sudah menjalankan One UI 4.1 berbasis Android 12. Menariknya adalah Samsung menjanjikan pembaruan One UI dan Android OS hingga empat generasi dan pembaruan keamanan secara berkelanjutan hingga lima tahun untuk memastikan pengalaman mobile pengguna yang selalu awesome.

"Kami percaya semua orang berhak mendapatkan kesempatan untuk merasakan dampak positif dari teknologi mobile dalam kehidupan mereka," kata TM Roh, President dan Head of MX (Mobile eXperience) Samsung Electronics. "Dengan dirilisnya Galaxy A Series terbaru, kami ingin memberikan kemudahan yang lebih lagi bagi pengguna dalam menikmati pengalaman mobile inovatif terdepan dari Galaxy dengan harga terbaik."

Sistem Quad-camera AI + OIS Galaxy A53 5G dan Galaxy A33 5G

Spesifikasi Samsung Galaxy A53 5G

Salah satu keunggulan yang dibawa oleh Galaxy A53 5G dan Galaxy A33 5G ialah kamera utamanya dilengkapi teknologi Optical Image Stabilization (OIS). Bisa melakukan apa saja dengan OIS? Banyak, mulai dari menghasilkan footage yang stabil, perannya juga penting ketika memotret dengan resolusi penuh, hingga meningkatkan kemampuan kamera di kondisi minim cahaya.

Baik Galaxy A53 5G dan Galaxy A33 5G dibekali sistem quad-camera berbasis AI. Untuk Galaxy A53 5G meliputi kamera utama 64 MP (OIS), 8 MP dengan lensa ultrawide, 5 MP untuk macro, 5 MP depth, dan kamera depan 32 MP. Kamera utama pada Galaxy A33 5G beresolusi 48 MP, ditemani kamera 8 MP ultarawide, 5 MP untuk macro, 2 MP depth, dan kamera depan 13 MP.

Samsung juga meningkatkan fitur Night Mode yang menggabungkan hingga 12 gambar sekaligus secara otomatis, sehingga foto jadi lebih terang dengan noise yang lebih sedikit. Saat merekam video di kondisi low light, Galaxy A series mampu menyesuaikan frame rate secara otomatis untuk menghasilkan video yang lebih cerah dan jernih.

Kemudian, Portrait Mode-nya mampu menangkap kedalaman dan outline dari subjek dengan lebih akurat berkat AI yang powerful. Dilengkapi Fun Mode, dengan filter dan efek yang playful yang kini bisa diaplikasikan juga pada lensa ultarawide.

Lalu, untuk pertama kalinya di Galaxy A series, fitur Photo Remaster hadir untuk membuat foto-foto lama maupun yang berkualitas rendah kembali hidup. Ditambah dengan Object Eraser yang mampu menghapus objek yang mengganggu di foto.

Fitur Dan Spesifikasi Lainnya dari Galaxy A53 5G dan Galaxy A33 5G

Spesifikasi Samsung Galaxy A33 5G

Galaxy A53 5G dan Galaxy A33 5G dibekali panel Super AMOLED FHD+ dengan algoritma cerdas terbaru yang memastikan layar tampil dengan jelas, sekalipun di luar ruangan. Di Galaxy A53 5G berukuran 6,5 inci dengan refresh rate 120Hz dan pada Galaxy A33 5G 6,4 inci didukung refresh rate 90Hz.

Dari segi desain, Galaxy A series hadir dengan desain yang sustainable dan pilihan warna menarik. Bagian muka berlapis Corning Gorilla Glass 5 dan bodinya mengantongi sertifikasi tahan air dan debu IP67.

Kapasitas baterainya masing-masing 5.000 mAh dan 4.860 mAh yang mendukung pengisian cepat 25W. Seiring dengan diumumkannya inisiatif Galaxy for the Planet pada Agustus 2021, Galaxy A series kini tidak lagi menyertakan kepala charger.

Samsung juga mengurangi ukuran boks kemasan. Pengemasannya pun memanfaatkan kertas ramah lingkungan, sedangkan perangkatnya sendiri menggunakan bahan daur ulang dari post-consumer materials (PCM) untuk tombol-tombol di bagian samping dan slot kartu SIM.

Selain itu, perangkat ini menawarkan cara menikmati audio yang lebih beragam dengan dapat saling terhubungnya Galaxy A53 5G, Galaxy A33 5G serta berbagai perangkat lainnya dengan Galaxy Buds series. Pengguna bisa menikmati teknologi 360 Audio yang menghadirkan suara 3D yang immersive, di Galaxy Buds Pro dan akan segera hadir di Galaxy Buds 2 dan Buds Live.

Khusus Samsung Galaxy A53 5G sudah bisa dipesan secara pre-order di Indonesia, mulai dari tanggal 18 - 20 Maret lewat Samsung.com.id dan Blibli.com sebagai partner resmi. Harga Samsung Galaxy A53 5G dijual Rp5.999.000 untuk konfigurasi RAM 8 GB dan penyimpanan 128 GB dan Rp6.499.000 untuk RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB.

Lebih lanjutnya mengenai informasi bonusnya bisa Anda baca pada artikel berikut; pre-order Samsung Galaxy A53 5G di Indonesia.