Dark
Light

Samsung Galaxy Watch5 dan Watch5 Pro Lebih Tahan Lama Dengan Kristal Safir Dan Baterai Lebih Besar

1 min read
August 12, 2022
Samsung Galaxy Watch5 dan Watch5 Pro

Bersama duo smartphone foldable Galaxy Z Flip4 5G dan Galaxy Z Fold4 5G, serta earbud TWS Galaxy Buds2 Pro, Samsung juga mengumumkan smartwatch terbarunya dalam acara Galaxy Unpacked Agustus 2022. Mari berkenalan dengan Galaxy Watch5 dan Watch5 Pro, mereka membawa baterai lebih besar, pengisian daya lebih cepat, dan peningkatan daya tahan.

Untuk pertama kalinya Samsung menggunakan material kristal safir, yang membuat ketahanan Galaxy Watch5 Series meningkat 60% terhadap goresan. Ditambah rangkaian sertifikasi seperti 5ATM, IP68, dan MIL-STD-810H yang membuatnya makin dapat diandalkan.

Galaxy Watch5 tersedia dalam ukuran 40 mm dan 44 mm, sedangkan Galaxy Watch5 Pro punya ukuran 45 mm yang lebih ditujukan untuk penggemar outdoor. Model Pro punya daya tahan yang lebih baik lagi berkat bezel menonjol yang melindungi layar dengan sasis dari titanium.

Galaxy Watch5 Pro juga dilengkapi fitur pemetaan, pengguna dapat mengunduh rute GPX untuk hiking dan bersepeda, lengkap dengan navigasi belokan demi belokan. Selain itu, ia dilengkapi tali jam olahraga dengan desain D Buckle baru tanpa lubang yang panjangnya dapat disesuaikan.

Dua jam tangan pintar terbaru Samsung ditenagai chipset Exynos W920, disokong RAM 1,5 GB, dan penyimpanan internal 16 GB. Galaxy Watch5 40 mm dibekali baterai 284 mAh, 410 mAh untuk model 44 mm, dan 590 mAh untuk Galaxy Watch5 Pro. Didukung pengisian cepat yang memungkinkan pengguna mendapatkan 8 jam penggunaan dengan hanya mengisi daya 8 menit dan 30 menit akan mencapai 455.

Sistem operasi yang dijalankan One UI Watch 4.5, yang menawarkan sejumlah fitur aksesibilitas baru, antarmuka pengetikan yang lebih baik, dan dukungan dual-SIM. Aplikasi SoundCloud dan Deezer juga telah didukung, jika Anda pengguna Spotify, Anda bisa meminta bantuan Google Assistant untuk mengganti track.

Nantinya Google Maps akan dapat bekerja di jam tangan bahkan tanpa terhubung ke smartphone. Perangkat ini dilengkapi sensor penerima GPS, GLONASS, Galileo, dan BeiDou. Juga, kompas, barometer, sensor suhu, akselerometer, gyro, dan sensor cahaya. Konektivitasnya meliputi Bluetooth 5.2, Wi-Fi 5 a/b/g/n dual-band, NFC, dan LTE bersifat opsional.

Samsung Galaxy Watch5

Sensor 3-in-1 BioActive yang pertama kali diperkenalkan pada Galaxy Watch 4 telah ditingkatkan, yang memungkinkan pengguna memantau EKG, detak jantung, dan menganalisis komposisi tubuh. Peningkatan sensor juga menambahkan fitur pelacakan tidur yang lebih canggih, termasuk pelatihan tidur yang dipersonalisasi.

Soal harga, Samsung Galaxy Watch5 dibanderol mulai dari US$279.99 atau sekitar Rp4,1 jutaan. Sementara, Galaxy Watch5 Pro dijual mulai dari US$449.99 atau setara Rp6,6 jutaan, kalau mau versi LTE cukup tambah US$50.

Sumber: GSMArena

Reno8 Series - Patrick Owen
Previous Story

Perangkat OPPO Reno8 Series Diperkenalkan, Reno8 Siap Menggebrak

Pelanggan Netflix
Next Story

Jumlah Pelanggan Disney Plus Lampaui Pelanggan Netflix

Latest from Blog

Don't Miss

Samsung Bagikan Tips Bikin Galaxy Tab S10 Series Lebih Seru untuk Streaming

Keberadaan tablet saat ini memang tidak hanya untuk produktivitas saja,
Dari-Galaxy-Note-ke-Ultra,-dan-Berkembang-Lebih-Jauh-dengan-Galaxy-AI

Dari Galaxy Note ke Ultra, dan Berkembang Lebih Jauh dengan Galaxy AI

Smartphone Samsung Galaxy S Ultra Series telah menjadi penerus inovasi