Dark
Light

Pooka: Magic and Mischief, Game Petulangan RPG Open-World dengan Grafis Colorful

1 min read
December 2, 2017
Pooka Magic and Mischief

Anda mendambakan bermain game RPG dengan grafis colorful yang cocok untuk dimainkan bersama ponakan Anda? Pooka: Magic and Mischief garapan KISS Limited bisa jadi jawabannya.

Pooka: Magic and Mischief adalah sebuah game petualangan open-world, di mana Anda dapat merancang dan membuat karakter Pooka sendiri. Ada lebih dari 190 bagian yang bisa dikustomisasi, jadi memungkinkan Anda membuat jutaan kombinasi dan gaya yang berbeda-beda untuk membuat Pooka yang benar-benar unik.

Selain merancang sendiri, Anda juga bisa secara acak membuat Pooka dari sistem. Setelah karakter jadi, Anda dapat memotret Pooka dan bisa Anda langsung kirim ke media sosial.

Tujuan Anda dalam game ini ialah untuk menyelamatkan dunia dari invasi yang dilakukan Gloom. Ia hadir membawa kegelapan yang menyebar seperti virus dan merusak semua yang disentuhnya.

Dengan kekuatan sihir yang Anda miliki, Anda pun bisa membantu memulihkan dunia yang sekarat. Ada beragam quest menarik yang bisa Anda jalankan sambil menikmati dunia yang tidak akan Anda temui di dunia nyata.

Berkat adanya sistem multiplayer asynchronous, Anda tidak harus melakukan petualangan sendiri. Pasalnya, Anda dapat mengajak teman-teman untuk memerangi Gloom bersama-sama dan mengirim hadiah satu sama lain. Tertarik? Langsung saja Anda unduh Pooka: Magic and Mischief melalui Play Store.

Application Information Will Show Up Here

Sumber: Toucharcade

 

smartphone android dengan ram 8gb
Previous Story

5 Smartphone Android dengan RAM Mencapai 8GB

Next Story

Smartphone OnePlus 5T Edisi Terbatas Star Wars Diumumkan

Latest from Blog

Don't Miss

3 Ketangguhan realme C75x yang Bikin Tenang, IP69 Hingga ArmorShell Protection

Pernah mengalami smartphone rusak karena terkena air? Atau layar retak
Fitur-Unggulan-dan-Spesifikasi-Utama-realme-C75x,-Smartphone-Tahan-Air-Tiap-Kondisi-dengan-IP69

Fitur Unggulan dan Spesifikasi Utama realme C75x yang Resmi Dirilis di Indonesia

realme akhirnya resmi meluncurkan smartphone entry-level terbarunya yang tahan air,