Dark
Light

Perluas Target Pasar, Nokia Akan Rilis Lumia 620

1 min read
December 5, 2012

Setelah meluncurkan seri Lumia 920 dan Lumia 820 yang ditujukan untuk pengguna high-end dan mid-range, Nokia berencana menambah satu varian Lumia lagi dengan harga yang lebih terjangkau dari kedua seri sebelumnya. Perkenalkan, Nokia Lumia 620.



Seri terbaru Lumia ini akan memiliki layar sebesar 3.8 inchi, kamera belakang dengan resolusi 5 MP dan kamera depan berupa kamera VGA. Jika Anda rindu dengan masa dimana Anda bisa berganti-ganti casing ponsel, Anda bisa melakukannya lagi dengan Lumia 620. Nokia menyediakan tujuh variasi casing resmi yang umumnya memiliki warna-warna cerah seperti lime green dan cyan.

Dari segi spesifikasi teknis, Lumia 620 bakal dilengkapi dengan perangkat prosesor dual core 1GHz, RAM sebesar 512 MB, dan memori internal dengan kapasitas 8 GB yang dapat ditingkatkan dengan micro SD hingga 64 GB. Ini belum ditambah dengan cloud storage gratis di layanan Microsoft SkyDrive dengan kapasitas 7 GB. Lumia 620 juga sudah dilengkapi dengan kemampuan NFC. Tentunya Lumia 620 masih akan diisi dengan sistem operasi Windows Phone 8.

Berapa harga yang diberikan Nokia untuk Lumia 620 ini? Menurut estimasi awal, harga Lumia 620 akan berkisar di angka $249. Sayangnya, jika Anda tertarik untuk membeli ponsel ini, Anda masih harus bersabar. Nokia sendiri menargetkan ponsel ini baru akan dirilis pada kuartal pertama tahun 2013.

Ralat: sebelumnya tertulis Lumia 620 akan menggunakan sistem operasi Windows 8, yang benar adalah Windows Phone 8.

0 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Lazada Kembali Mendapat Pendanaan, Kali Ini $26 Juta dari Summit Partners

Next Story

Mereka-reka Implementasi “BlackBerry Messenger Money” di Indonesia

Latest from Blog

Don't Miss

Semua Hal yang Diumumkan NVIDIA pada Computex 2024

Dalam presentasi selama 1 jam 47 menit, CEO dan pendiri
Nokia-G22-6

Bermitra dengan iFixit, HMD Global Bikin Nokia G22 yang Bisa Diperbaiki Dalam Hitungan Menit

HMD Global memeriahkan acara teknologi tahunan Mobile World Congress (MWC)