Dark
Light

Pengembang Windows dan Windows Phone 8 Kini Dapat Gunakan Fasilitas Facebook Login

1 min read
November 15, 2013

Hari ini Microsoft mengumumkan bahwa fasilitas Facebook Login telah dapat digunakan bagi seluruh pengembang game maupun aplikasi Windows dan Windows Phone 8. Hal ini berarti tak lama lagi pengguna sudah dapat menggunakan fasilitas login via akun Facebook dari aplikasi maupun game di platform Windows dan juga Windows Phone 8. 

Kabar ini tentu bisa dibilang agak sedikit “terlambat” dibanding dengan platform lainnya yang telah cukup lama menggunakan API (Application Programming Interface) dari fasilitas Facebook Login, namun tentu kehadiran Facebook Login ini merupakan sebuah hal yang sangat positif bagi perkembangan aplikasi bagi Windows dan Windows Phone 8.

Kehadiran Facebook Login pada platform Windows dan Windows Phone 8 ditengarai sebagai sebuah langkah yang cukup baik untuk mengatasi kendala terbesar dalam menjaring peminat aplikasi dari platform tersebut.

Sebuah studi mengungkapkan “masalah login” yang merepotkan tersebut dapat mengurangi kecenderungan pengguna untuk memakai aplikasi itu secara signifikan. Lembaga penelitian Janrain di tahun 2012 mengungkapkan bahwa sebanyak 92% koresponden asal Amerika Serikat berhenti menggunakan aplikasi yang diunduhnya karena lupa akan informasi login atau diwajibkan untuk membuka akun baru.

Menurut Facebook, Facebook Login dapat meningkatkan minat penggunaan aplikasi sebanyak 70% dari seluruh pengguna. Hal ini tentu merupakan langkah yang sangat baik bagi platform Windows, terutama Windows Phone 8 yang pertumbuhannya melebihi 100% namun secara jumlah masih sangat sedikit.

Dhiren Patel selaku Partner Engineer dari Facebook mengatakan, “ditambahkannya fasilitas Facebook Login dalam Microsoft akan membantu pengembang yang tergabung dalam ekosistem baru, selain itu proses registrasi yang mudah dengan didukung oleh pengalaman media sosial yang kami (Facebook Login) kembangkan tentu mampu mendorong minat yang besar bagi banyak pengguna,” ujarnya.

Dengan hadirnya Facebook Login pada platform Windows dan Windows Phone 8 tentu yang menjadi harapan adalah meningkatnya minat pengguna secara luas untuk menggunakan aplikasi-aplikasi yang tersedia di dalam platform tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

ApotikAntar Sediakan Layanan Pesan Antar Obat Tanpa Menunggu

Next Story

Dropbox Miliki 200 Juta Pengguna, Umumkan Layanan Terbaru Dropbox for Business

Latest from Blog

Don't Miss

Game Lokal Lokapala Ekspansi ke Asia Tenggara

Anda tentu sudah mengetahui tentang game mobile bernama Lokapala, bukan? Game dengan
garena FF sea

Turnamen Free Fire di 2023 Bakal Gunakan Format Baru

Game mobile yang terkenal di Indonesia keluaran Garena, yaitu Free