Dark
Light

OPPO Bawa Euforia UEFA Liga Champion 2024 ke Indonesia

by
1 min read
May 9, 2024

Musim Liga Champion alias UEFA Champion League 2024 akan segera tiba. Dan OPPO, sebagai mitra partner resminya akan membawa euforia dan semangat turnamen sepak bola bergengsi dunia tersebut ke Indonesia.

OPPO memang telah berkomitmen untuk memberikan pngelaman dan inspirasi yang tidak terlupakan bagi para para penggemar sepak bola tanah air. Maka dari itu, OPPO akan menghadirkan berbagai program menarik dan aktivitas seru.

“Melalui kolaborasi ini, kami berkomitmen membawa berbagai kegiatan menarik yang menginspirasi sekaligus membawa euforia pertandingan sepak bola kelas dunia kepada masyarakat Indonesia,” ujar Patrick Owen, Chief Marketing OfficerOPPO Indonesia.

Patrick juga menyoroti kembali bagaimana OPPO berhasil mengukir sejarah di Indonesia pada tahun lalu. Karena pada event yang sama tahun lalu, OPPO berhasil mendatangkan pemain legendaris Brazil, Ricardo Kakà ke Indonesia.

Tahun ini, OPPO kembali akan mengadakan event yang tidak akalah seru. Salah satunya adalah dengan menghadirkan instalasi khusus UCL di OPPO Gallery Plaza Indonesia dan Gandaria City.

Para pengunjung nantinya dapat melihat collaboration wall bertemakan sepak bola yang menampilkan berbagai merchandise resmi dari UEFA Champion League berupa Backpack, Tumbler, Scarf, hingga Jersey.

Menariknya, OPPO juga akan mengajak pengunjung dalam aktivitas menarik. Yaitu beradu kemampun terbaik untuk melakukan sundulan bola. Tapi bukan sekadar sundulan biasa, namun bola yang harus disundul berada di ketinggian 2 meter.

Event sundul bola ini disebut OPPO sebagai #WhatAHeader Challenge. Dan semua pengunjung yang datang ke event ini dapat berpartisipasi dalam tantangan ini. Mereka cukup mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Kunjungi #WhatAHeader booth di OPPO Gallery dan coba lakukan sundulan pada bola yang tersedia
  2. Ambil video atau foto saat kamu menyundul bola kemudian post di Instagram Feed.
  3. Tandai akun @OPPOIndonesia dan satu orang temanmu pada caption. Gunakan tagar #WhatAHeader dan sertai dengan caption yang kreatif
  4. Follow akun Instagram @OPPOIndonesia dan tunggu pengumuman pemenang pada 11 Juni 2024

Agar lebih semangat, setiap pengunjung yang mengikuti tantangan #WhatAHeader Challenge ini dan mengunggah keseruannya ke media sosial akan berkesempatan untuk mendapatkan hadiah menarik OPPO Enco Buds2.

Peserta dengan unggahan konten Instagram Reels terbaik akan mendapatkan hadiah OPPO Pad Air dan peserta yang berhasil mencetak skor tertinggi akan memenangkan hadiah utama Jersey eksklusif bertanda tangan pemain legendaris UCL.

OPPO juga akan memberikan Exclusive Gift Box berupa Jersey, Scarf and Tumbler Official UEFA Champion League untuk setiap pembelian tipe Find dan Reno Series selama periode 1 Mei – 8 Juni 2024, khusus di OPPO Gallery.

Bagi pembelian secara daring, konsumen juga akan mendapatkan keuntungan eksklusif berupa UEFA Champions League Official Backpack untuk setiap pembelian perangkat OPPO A98 5G di OPPO Indonesia Official Store di Shopee.

Terakhir, OPPO masih memiliki berbagai program seru lainnya seputar Liga Champions 2024. Agar tidak ketinggalan info terbarunya, Anda bisa mengikutinya melalui akun Instagram resmi OPPO Indonesia.

Previous Story

Sistem Leaderboard untuk Mengevaluasi Cara Berpikir AI Telah Diluncurkan

Next Story

Realme C65 Hadirkan Fitur ‘Air Gestures’ Pertama di Kelasnya

Latest from Blog

Don't Miss

Mengabadikan-Momen-Ikonik-di-UEFA-Champions-League-dengan-OPPO-Find-X8-Pro

Mengabadikan Momen Ikonik di UEFA Champions League dengan OPPO Find X8 Pro

OPPO resmi memperpanjang kemitraannya dengan UEFA Champions League untuk tiga

Bekasi, Yuk Ngopi Cantik Sambil Nyoba Perangkat OPPO di OPPO Experience Store Pakuwon Mall 

OPPO resmi membuka OPPO Experience Store terbaru di Bekasi, tepatnya