Menjelang acara Mobile World Congress yang akan diselenggarakan di Barcelona dalam waktu dekat, rumor tentang apa yang akan diluncurkan oleh para merek besar bermunculan, termasuk dari Nokia.
Disebutkan Reuters, menurut sebuah sumber yang terpercaya, Nokia akan memperkenalkan perangkat low-end baru untuk bersaing dengan produk dari perusahaan lain di segmen ini seperti yang diproduksi Huawei dan ZTE. Selain itu Nokia juga dikabarkan akan memperkenalkan perangkat Lumia baru dengan harga yang lebih murah.
Rumor ini memang agak berlainan dengan rumor yang sebelumya beredar bahwa Nokia akan memperkenalkan tablet mereka yang pertama. Namun sumber Reuters mengatakan bahwa Nokia belum akan memperkenalkan tablet.
Lumia ‘murah’ yang akan diperkenalkan ini dikabarkan akan menggunakan sistem operasi Windows Phone 8, sedangkan untuk ponsel low-end baru yang akan diperkenalkan belum bisa dipastikan sistem operasi yang akan digunakannya.
Nokia sendiri terus memperbaharui ponsel ‘pintar’ Asha mereka yang diperuntukkan bagi pasar low-end yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas sosial serta fasilitas untuk mengakses internet. Lumia sendiri pun kini memiliki produk khusus bagi emerging market, Lumia 620 yang harganya relatif lebih murah dibanding ‘kakak-kakak’ Lumia yang lain.
Mari kita nantikan acara Mobile World Congress, dan menunggu apa yang akan diumumkan Nokia di acara yang akan diselenggarakan 25 – 28 Februari 2013 nanti.