Dark
Light

Logitech Umumkan Brio 300 dan H390, Siap Fasilitasi Meeting Online

1 min read
January 20, 2023
Logitech Brio 300 dan H390
Sumber: Logitech

Tren kerja pasca pandemi COVID-19 membuat banyak perubahan drastis, termasuk budaya bekerja secara daring atau online. Logitech menyambut positif perusahaan yang menerapkan budaya kerja dengan sistem WFH (work from home) atau hybrid, salah satu caranya dengan menghadirkan webcam Brio 300 dan headset H390.

Logitech dengan webcam Brio 300 jadi alat yang bisa merekam dengan sangat baik ketika melakukan meeting online. Kualitas rekamannya bisa mencapai kualitas 1080p, ditambah kehadiran headset H390, bisa membantu kegiatan komunikasi menjadi lancar.

Untuk menyesuaikan kebutuhan pribadi para pengguna, Logitech menghadirkan tiga warna yang tersedia yaitu Graphite, Off-White, dan juga Rose. Cara menggunakannya sendiri bisa dibilang mudah, webcam Brio 300 bisa plug and play.

Logitech Brio 300. Sumber: Logitech

Tersedia juga fitur Auto Light Correction dan Noise Reduction, membawa warna lebih natural dan kualitas meeting online yang lebih produktif. Ingin kualitas suara yang lebih baik? Anda bisa mencoba headset H390untuk kegiatan seperti webinar, voice call, atau video call.

“Kami mensurvei lebih dari 3.000 pekerja jarak jauh dan menemukan bahwa sebagian besar yang tidak menggunakan webcam eksternal merasa kesulitan dengan kondisi pencahayaan yang buruk,” ujar Scott Wharton, General Manager Logitech (B2B).

Sumber: Logitech

Wharton juga mengatakan bahwa kendala kamera biasa adalah sudut kamera sempit, suara dari mikrofon laptop yang dihasilkan pun memiliki kualitas yang rendah.

Logitech mengaku bahwa kualitas kamera dan mikrofon menjadi dua aspek yang sangat penting untuk difasilitasi. Maka dari itu, kehadiran Brio 300 dan H390 sebagai sepasang perangkat menjadi dua perangkat yang saling melengkapi.

Koneksi ke berbagai perangkat pun bisa dibilang mudah, tidak hanya laptop namun juga PC. Mikrofon yang disediakan juga sudah memiliki fitur noise-cancellation sehingga suara yang diterima menjadi lebih fokus dan minim gangguan.

Headset Logitech H390. Sumber: Logitech

Lalu fitur lain yaitu kontrol in-line juga tersedia dan mute volume dengan mudah tanpa harus mencari tombol dari sistem operasi laptop atau PC Anda.

Tidak hanya untuk meeting online, headset H390 juga bisa digunakan untuk kegiatan hiburan seperti mendengarkan musik dan juga menonton film.

Perangkat Brio 300 akan tersedia di Indonesia mulai awal Februari 2023. Lalu untuk warna terbaru dari headset H390 USB sudah tersedia mulai Januari 2023. Dari segi harga, Logitech Brio 300 dibanderol Rp1,299,000 dan Logitech H390 dipatok dengan harga Rp669,000.

Sejarah jatuh bangun Solana
Previous Story

Sejarah Solana: Jatuh Bangun Sang Pembunuh Ethereum

Motor Listrik Volta
Next Story

Motor Listrik Volta Sudah Mengaspal 100 Juta Km di Indonesia

Latest from Blog

Don't Miss

Logitech-G-Hadirkan-Keyboard-Gaming-Low-profile-G915-X-LIGHTSPEED-TKL-1

Logitech G Hadirkan Keyboard Gaming Low-profile G915 X LIGHTSPEED TKL

Logitech G telah mengumumkan keyboard gaming terbarunya di Indonesia, G915

Logitech Rilis Mouse Bluetooth Nirkabel M196, Tawarkan Kenyamanan dengan Daya Tahan Lebih Lama

Logitech resmi meluncurkan produk terbaru, yaitu mouse nirkabel bluetooth M196.