Dalam ajang pertemuan komunitas praktisi akomodasi dan travel di Bali, LivingSocial Indonesia mengumumkan ekspansinya dengan membuka laman khusus daily deals untuk daerah provinsi Bali. Pembukaan ini disebutkan untuk merespon banyaknya permintaan penawaran deals di kawasan ini. Laman tersebut bakal mulai aktif beroperasi per bulan ini.
Rolf Monteiro selaku CEO LivingSocial Indonesia dalam rilis persnya menyebutkan, “Laman Bali Daily Deals adalah peluang untuk menawarkan deal-deal yang tak biasa bagi warga Bali serta para wisatawan dengan tempat-tempat usaha setempat. Ini termasuk yang biasa seperti hotel, resort, dan villa serta restoran, spa, waterparks, salon kecantikan dan tempat usaha lainnya yang ingin didatangi banyak pengunjung seperti yang ditampilkan di kota-kota besar di Indonesia serta di luar negeri.”
Lebih lanjut Rolf menambahkan, “Ini adalah situasi saling menguntungkan dengan pemilik tempat usaha di Bali, untuk menarik lebih banyak keuntungan dan konsumen dengan memberi lebih banyak akses untuk mendapatkan pengalaman-pengalaman terbaik yang bisa ditawarkan di Bali.”
Acara di Bali ini digagas oleh LivingSocial untuk fokus ke industri travel di Asia, khususnya Indonesia, yang sedang naik daun. Nazar Musa, General Manager LivingSocial Escapes, Asia, mengatakan, “Indonesia dipilih untuk menjadi lokasi kegiatan ini karena negara ini menawarkan peluang-peluang domestik yang nyata melalui near-cations (liburan ke tempat-tempat yang dalam jangkauan) dan liburan ke pulau-pulau, serta mampu menangkap pasar yang besar dari Asia dan seluruh dunia.”
LivingSocial Indonesia nampaknya sedang mengadakan konsolidasi untuk memperkuat lini bisnisnya yang sempat terguncang setelah penutupan kantor di Yogyakarta dan mundurnya CEO LivingSocial Indonesia sebelumnya, Adrian Suherman. Saat ini semua deals produk yang ada hanya berlaku untuk Jakarta, sementara kota atau daerah lain yang masih tertera, seperti Bandung, Medan, Surabaya dan Yogyakarta lebih banyak berkutat dengan produk jalan-jalan. Saat ini tercatat ada puluhan deals yang sedang berjalan setiap harinya, terbagi menjadi deals produk dan jalan-jalan.
LivingSocial Indonesia (dahulu DealKeren) merupakan hasil akuisisi LivingSocial global yang berpusat di Washington DC terhadap grup Ensogo yang bermarkas di Thailand, di mana DealKeren merupakan bagian di dalamnya.