Dark
Light

LG G6 Resmi Diungkap, Tawarkan Layar Lega dan Kamera Ganda

1 min read
February 27, 2017

Smartphone flagship LG dalam beberapa tahun terakhir menawarkan fitur yang mengesankan di setiap generasinya. LG G3 hadir pertama kali dengan resolusi QHD yang mengesankan kala itu, kemudian G4 debut dengan pelapis kulit yang mewah, sementara LG G5 yang dirilis tahun lalu datang dengan desain modular. Tahun ini, LG kembali menghadirkan generasi baru untuk flagship-nya, dan seperti yang sudah diduga, G6 diresmikan di gelaran MWC 2017 di Barcelona. Berbeda dengan seri-seri terdahulu, LG G6 kini fokus pada komponen layar yang lebih lega tapi dengan body yang ringkas. Bukan konsep baru, tapi tampaknya tampilan baru ini lebih menjanjikan ketimbang desain modular.

LG-G6-01-1024x726

Tak seperti ponsel pintar pada umumnya, berbekal layar 5,7 inci beresolusi QHD, LG G6 punya rasio yang lebih panjang 18:9 (2:1), ketimbang 16:9 yang umum digunakan. Rasio ini menjadikan layar LG G6 lebih panjang dan lebar yang makin sempurna dengan bezel tipis di keempat sisi perangkat. Bagian rangka LG G6 dibangun dari material logam mulai dari bagian depan hingga belakang yang kemudian dipermanis dengan komponen kaca. LG G6 juga mengantongi sertifikat IP68 yang membuatnya tahan air dan debu sehingga Anda tak harus mematikan perangkat ketika menerima panggilan di bawah guyuran hujan atau tanpa sengaja menjatuhkannya ke bak mandi. Yang cukup istimewa, LG juga membenamkan dukungan Dolby Vision dan HDR 10.

Beralih ke jeroan, seperti yang pernah kita bahas, LG G6 memang melewatkan Snapdragon 835 dan lebih memilih menggunakan generasi lebih lawas, Snapdragon 821 sebagai dapur pacu. Untuk mengimbanginya, LG memilih RAM 4GB sebagai teman duet bersama memori seluas 32GB. Tapi untuk pasar tertentu LG diyakini juga bakal menawarkan varian dengan memori yang lebih lega.

LG-G6-03

Di bagian belakang, LG menyematkan kamera ganda masing-masing 13MP dengan sudut pandang berbeda. Kombinasi ini berlawanan dengan konfigurasi kamera ganda yang diusung oleh iPhone yang lebih memilih kombinasi lensa telefoto. Kemudian di depan berupa kamera 5MP juga dengan lensa lebar untuk menyempurnakan bidikan selfie. Smartphone ditenagai baterai 3.300mAh yang akan menopang operasional seluruh fitur di atas dan menjaga Android 7.1 Nougat tetap berjalan dengan mulus.

Sayangnya LG tak membeberkan berapa harga yang harus ditebus oleh konsumen yang tertarik membawa pulang G6. Begitu pula soal waktu kapan ponsel mulai bisa dipinang.

Sumber berita LG.

Previous Story

Tersedia dalam Dua Varian, Huawei Watch 2 Resmi Diumumkan

Next Story

Oculus VR dan Samsung Umumkan Controller Untuk Headset Gear VR

Latest from Blog

Don't Miss

Usung-Ultra-Lighting-Pop-out-Camera,-Huawei-Pura-70-Ultra-Cocok-untuk-Siapa

Usung Ultra Lighting Pop-out Camera, Huawei Pura 70 Ultra Cocok untuk Siapa?

Dalam lanskap persaingan smartphone flagship yang sangat ketat, Huawei kembali
Rayakan-Momen-Akhir-Tahun,-Ini-Daftar-Harga-Promo-Spesial-Xiaomi-Carnival-12.12

Rayakan Momen Akhir Tahun, Ini Daftar Harga Promo Spesial Xiaomi Carnival 12.12

Untuk memeriahkan momen spesial akhir tahun, Xiaomi menghadirkan kampanye Xiaomi