Dark
Light

Ledakan Bola untuk Mendapatkan Makanan di Game Sweet Tooth Adventure

1 min read
September 14, 2015

Gigi dan makanan manis merupakan musuh sejati karena dapat menyebabkan gigi berlubang. Namun begitu, tetap saja kita senang sekali makan makanan manis. Pabrikpixel studio mengangkat tema gigi dan makanan manis menjadi game yang berjudul Sweet Tooth Adventure.

Sweet Tooth Adventure merupakan game berjenis puzzle bubble shooter. Game ini mirip dengan permainan Puzzle Bobble yang sempat populer di console Play Station. Tugas kita adalah menembakan bola yang memiliki warna yang sama ke dalam tumpukan bola yang menutupi makanan manis yang kita inginkan. Jika berhasil mengenai warna yang sama, minimal tiga bola, maka bola-bola tersebut akan meledak.

Screen Shot 2015-09-11 at 12.13.03 AM

Dengan meledakan tiap bola yang ada di layar, maka nanti kita akan mendapatkan makanan dan maju ke level berikutnya. Akan tetapi sebaliknya, jika bola-bola yang kita tembakan berbeda warnanya, semakin lama akan semakin menumpuk dan menutupi layar. Jika bola-bola tersebut menyentuh dasar layar, maka permainan akan berakhir. Sweet Tooth Adventure juga sudah memiliki fitur integrasi dengan Facebook yang akan menambah unsur sosial dari game ini.

Info menarik: Game Android Pilihan 7 – 13 September 2015

Ada tiga puluh level yang bisa kita mainkan di dalam Sweet Tooth Adventure. Jumlah ini menurut saya masih terbilang kurang banyak untuk tipe game yang bisa dimainkan dengan cepat. Apalagi jika dibandingkan dengan game casual sejenis lainnya yang memiliki ratusan level.

Screen Shot 2015-09-11 at 12.12.58 AM

Lebih lanjut tentang saran pengembangan game, untuk menambahkan daya tarik, Sweet Tooth Adventure bisa memberikan variasi permainan dan mekanik di dalam level-levelnya. Hal ini demi menjaga ekspektasi pemain sehingga tertarik untuk menyelesaikan tiap level yang dimilikinya.

Sweet Tooth Adventure merupakan game casual sederhana yang perlu untuk Anda coba mainkan. Apalagi kalau Anda dulu suka bermain Puzzle Bobble, Sweet Tooth Adventure akan terasa seperti nostalgia. Game ini sudah tersedia di Google Play.

Adam Ardisasmita

CEO and GameDev @arsanesia | Blogger http://ardisaz.com | Writer @Dailysocial and @Dicoding | GGMU | gadgetboy | and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

DScussion #32: Albert Lucius dan Dukungan Kudo Terhadap Semangat “Social Commerce”

Next Story

Daftar Game Terbaru Android 1 – 14 September 2015

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Ray-tracing

Keunggulan Teknologi Ray Tracing Pada Exynos 2400, Bikin Grafis Game Tampak Nyata

Bermain game bisa menjadi cara yang bagus untuk bersantai dan
Jadwal rilis The Division Resurgence

Game Mobile The Division Resurgence Resmi Dapatkan Jadwal Rilis

Dalam perhelatan acara Ubisoft Forward Live pada 13 Juni 2023