Dark
Light

Layanan Formspring Akan Ditutup

by
1 min read
March 16, 2013

Layanan Formspring mengumumkan berita yang akan mengecewakan para penggunanya, layanan untuk tanya jawab ini akhirnya akan ditutup dan dihentikan secara total.

Dalam sebuah blog post, Founder dan CEO Formspring, Ade Olonoh, mengatakan bahwa tanggal 31 Maret 2013 adalah hari terakhir pengguna bisa menggunakan layanan ini dan 15 April 2013, Formspring akan mati secara total.

Formspring populer karena kemudahannya serta menjadi tempat dimana pengguna bisa membuat sebuah layanan tanya jawab yang simple. Anda bisa menanyakan berbagai hal pada pengguna lain demikian juga pengguna lain pada Anda. Mereka juga telah memiliki aplikasi di iOS dan Android.

Penguna juga bisa menambahkan widget layanan ini untuk ditempatkan di blog atau situs masing-masing sebagai fasilitas tanya jawab untuk para pengunjung.

Layanan ini sebenarnya memiliki jumlah pengguna yang cukup baik, sejak diperkenalkan November 2009 sudah lebih dari 30 juta pengguna terdaftar dan 4 miliar post. Namun sepertinya layanan ini tidak berhasil dari sisi bisnis sehingga berat untuk tetap mempertahankan layanannya.

Bagi Anda pengguna Formspring, layanan ini telah menyiapkan cara untuk mengekspor konten yang ada di akun Anda. Selengkapnya bisa dilihat di tautan ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Prototipe Game Pad dari Samsung

Next Story

Dropbox Beli Layanan Email Mailbox

Latest from Blog

Don't Miss

Semua Hal yang Diumumkan NVIDIA pada Computex 2024

Dalam presentasi selama 1 jam 47 menit, CEO dan pendiri

Naming Rights Agreements in Esports

In recent years, more and more non-endemic brands have decided