Dark
Light

Jadwal MPL ID Season 10 Week 4: Momen Perebutan Puncak Klasemen

1 min read
August 31, 2022
Jadwal MPL ID S10
Sumber: MPL ID Season 10

MPL ID Season 10 yang memasuki fase Regular Season menyimpan total delapan minggu untuk menentukan 6 tim yang lolos ke fase Playoff. Jadwal MPL ID Season 10 Week 4 sendiri sudah dirilis dan membawa laga yang sangat sulit bagi beberapa tim juru kunci seperti Geek Fam ID.

Berikut jadwal MPL ID Season 10 untuk minggu keempat:

Jadwal MPL ID S10
Sumber: MPL ID Season 10

Pada minggu keempat, tim RRQ Hoshi hanya menyisakan satu pertandingan dan EVOS Legends akan menghadapi 2 pertandingan. Tentu minggu ini jadi hal yang penting untuk EVOS Legends agar mereka bisa mengamankan posisi puncak klasemen MPL ID Season 10 lebih lama.

Di sisi lain, RRQ Hoshi harus melawan Aura Fire, tim kuat yang bisa menempel ketat EVOS Legends di puncak klasemen.

EVOS Legends Tampil Lebih Leluasa

Sumber: EVOS Esports

Memang, dari susunan klasemen sementara, EVOS Legends berada di urutan pertama, namun ada selisih jumlah match dibandingkan RRQ Hoshi. Jumlah match EVOS Legends lebih banyak dibanding RRQ Hoshi.

Tentu saja bila mengamankan kemenangan di minggu keempat mendatang, EVOS Legends akan tetap berada di puncak klasemen. Kondisi ini tentu menjadi peluang untuk menjaga asa mereka menjadi juara, mengingat EVOS Legends terakhir kali mengamankan gelar MPL adalah di Season 7.

Momentum Win Streak Rebellion Zion

Rebellion Zion MPL S10
Sumber: Rebellion Esports

Hal yang ditunggu berikutnya pada minggu keempat nanti adalah kehadiran Rebellion Zion. Tim tersebut menjadi pusat perhatian ketika mampu mengalahkan Aura Fire dan RRQ Hoshi.

Namun minggu ini akan jadi penentuan, apakah Rebellion Zion sekadar ‘beruntung’ atau memang memiliki permainan yang berbeda. Mengingat lawan berikutnya adalah EVOS Legends, tim yang tidak ingin menghadapi kekalahan.

Rebellion Zion ingin menjauhi posisi 2 klasemen terbawah semaksimal mungkin, di sisi lain EVOS Legends ingin menang untuk mengamankan posisi puncak klasemen.

Sumber: MPL Indonesia

Tim Rebellion sendiri memang jadi salah satu tim yang kurang diunggulkan bersama Geek Fam ID. Bahkan, kedua tim tersebut tidak pernah menembus fase Playoff di MPL Indonesia.

Selain itu, persiapan Rebellion Zion di MPL ID Season 10 memang cukup pasif mengingat hanya melakukan rotasi pemain dari MPL-MDL. Meski begitu, kemenangan tim tersebut melawan Aura Fire dan RRQ Hoshi menjadi hasil yang luar biasa, meski tanpa periode transfer yang agresif.

Gambar header: IG MPL

Previous Story

MPL ID S10 Week 3: Rebellion Zion Sukses Tundukkan Aura dan RRQ Hoshi

OPPO Enco Buds2
Next Story

TWS Terbaru OPPO Sudah Bisa Dibeli, OPPO Enco Buds2

Latest from Blog

Don't Miss

TECNO Gelar Turnamen Esport Pertama untuk MLBB dan Free Fire

Selain berfokus menghadirkan produk-produk menarik mulai smartphone hingga laptop, TECNO

OPPO dan Mobile Legends: Bang Bang Berkolaborasi, Ungkap Keunggulan Gaming Reno12 Series

OPPO mengumumkan kerjasama dengan game populer Mobile Legends: Bang Bang