Dark
Light

Infografis: Laki-laki Ternyata Lebih Suka Melakukan Mobile Shopping Ketimbang Perempuan

1 min read
October 8, 2012

Perempuan lebih suka berbelanja ketimbang laki-laki itu lumrah. Kalau ternyata laki-laki lebih suka berbelanja menggunakan mobile device (mobile shopping) ketimbang perempuan, ini baru luar biasa. uSamp melakukan survei terhadap 1100 laki-laki dan perempuan, dengan rentang usia 18-75 tahun, tentang kebiasaannya melakukan mobile shopping. Ternyata 45% laki-laki melakukan mobile shopping, ketimbang 34% di antara para perempuan.

Kebanyakan indikator yang ditemukan di survei ini menghasilkan temuan soal keunggulan laki-laki saat berbelanja secara mobile. Satu-satunya indikator, yang kita semua bisa mahfum, adalah bahwa perempuan lebih getol menggunakan mobile coupon ketimbang laki-laki.

Saat disurvei soal barang apa yang paling dibeli, 34% perempuan mengatakan pakaian sementara 11% berkaitan dengan kosmetik. Sementara untuk domain laki-laki, terjadi nilai seri di angka 22% untuk pembelian pakaian dan barang consumer electronics (gadget). Berikut ini adalah hasil lengkapnya:

Previous Story

Windows 8 Berikan Update Untuk Sejumlah Aplikasi

Next Story

Bulan Depan Angry Birds Star Wars Hadir

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Minat Beli Smartphone di Tengah Melemahnya Rupiah, Gunakan Saluran Komunikasi dengan Media 

Kondisi rupiah yang melemah atas dollar disinyalir membawa kekhawatiran pada

Ini Dia Brand Smartphone Pilihan Konsumen untuk Dibeli 

Riset terbaru dari Reasance, sebuah divisi riset dari SEQARA Communications,