Hotel Gaming di Malaysia Ini Cocok Bagi Anda yang Ingin Liburan Namun Tidak Bisa Lepas dari Game

Destinasi yang sangat menarik nih bagi para gamer jomblo maupun yang sudah berpasangan.

Melihat kondisi pandemi yang telah mereda, tentunya banyak orang yang rindu liburan langsung tancap gas ke luar kota maupun luar negeri -- tidak terkecuali bagi para gamer. Namun, pernah tidak sih Anda kepikiran untuk bermain game sambil liburan di luar kota atau negeri? Nah, hotel di negeri tetangga ini mungkin akan menjadi solusi yang sangat baik untuk Anda.

Dilansir dari MSNews, pengguna Facebook dengan akun bernama Natasha membuat post tentang hotel 'gaming' pertama di Malaysia. Hotel bernama SEM9 yang terletak di daerah Senai, kota Johor Bahru, Malaysia, ini mungkin terlihat seperti hotel biasa dari luar. Namun, saat masuk ke dalam, hotel ini dilengkapi dengan PC gaming dengan spek 'monster' dan unit PlayStation 5 di kamarnya.

Image Credit: SEM9 Esports Hotel

Tidak hanya itu, hotel ini juga menyediakan koneksi internet super cepat secara cuma-cuma bagi tiap pengunjung di hotel tersebut. Pilihan kamarnya juga bervariasi, ada yang berisi kasur single dan tentu saja PC gaming yang disuguhkan juga hanya satu -- ada juga yang memuat kasur queen size beserta dua unit PC. Membuatnya cocok bagi Anda yang liburan sendiri (alias ngejomlo) maupun berdua bersama pasangan.

Menariknya, Anda juga dapat memesan kamar "S9 Triple" dan "S9 Deluxe" untuk staycation bersama teman-teman Anda. Sesuai namanya, S9 Triple dilengkapi dengan ranjang susun (bunk-bed) dan tiga unit PC gaming. Di sisi lain, S9 Deluxe menyediakan dua kasur queen size yang dilengkapi dengan empat unit PC gaming -- cocok banget bagi Anda yang ingin liburan bersama full squad PUBG Anda.

Image Credit: SEM9 Esports Hotel

Seperti semua yang diembel-embeli dengan label "gaming", pastinya tidak luput dari lampu-lampu RGB. Tidak terkecuali dengan hotel gaming satu ini -- karena di tiap kamarnya, dilengkapi dengan RGB strip yang sangat banyak.

Namun, jika Anda ingin liburan 'normal' (atau mungkin membawa PC atau laptop gaming sendiri), hotel berkelap-kelip RGB ini juga menyediakan kamar tanpa PC gaming dan PS5. Meski begitu, Anda masih dapat menggunakan koneksi internet super kencangnya. Untuk opsi kamar lengkapnya, Anda dapat melihatnya di website resmi mereka.

Selain kamarnya yang bikin super betah, hotel gaming satu ini juga memiliki menu makanan yang bikin lapar. Restoran di hotel SEM9 ini menawarkan menu makanan bervariasi mulai dari makanan tradisional Malaysia hingga makanan barat. Cocok banget nih buat mewujudkan mimpi "eat, drink, play" yang selama ini pasti diidam-idamkan oleh banyak gamer (tapi jangan lupa bayar wkwkwk...)

Image Credit: Facebook

Melengkapi fasilitasnya yang jawara, hotel ini juga berada di lokasi yang stategis. Hotel bertuliskan "SEM9 Senai" di dinding bangunannya ini terletak sangat dekat dengan Bandara Internasional Senai. Selain bandara, hotel ini juga berjarak sekitar sembilan kilometer dari pusat perbelanjaan di Johor dan 32 kilometer dari taman bermain LEGOLAND.

Wah, siapa nih yang langsung ingin gaspol ke Malaysia? Eits... Tunggu dulu, hotel mewah di Singapura bernama hotel Fairmont ini juga bisa menjadi salah satu opsi menarik lho bagi para gamer. Hotel ini bahkan menggandeng Razer untuk mengubah tiga kamar mereka menjadi ruangan gaming mewah. Menarik banget kan?