Dark
Light

[Guide] Lancelot, Hero Assassin Mobile Legends Ahli Anggar

2 mins read
December 1, 2017
guide lancelot mobile legends

Salah satu hero Assassin dengan karateristik lincah dan fleksibel di game Mobile Legends adalah Lancelot. Dia merupakan seorang ahli anggar yang mahir menggunakan senjata pedang.

Bagi saya, skill paling keren Lancelot ialah kemampuan keduanya, Thorned Rose. Lancelot akan menunjukkan Teknik Ahli Pedang dalam area berbentuk segitiga yang sangat luas hingga 7 titik serangan. Skill ini juga memungkinkannya membunuh monster di hutan secepat kilat, bahkan hero bertipe Mage atau Marskman pun sangat mudah dibunuhnya. Namun siapa dia sebenarnya?

1. Latar Belakang Lancelot Mobile Legends 
guide-lancelot-mobile-legends-1

Diceritakan, Lancelot berasal dari keluarga Baroque di Land of Dawn. Saat umurnya masih tergolong muda, ia menunjukkan bakat yang indah dalam seni anggar. Lancelot pun mendapat pujian dari orang-orang, tetapi pujian yang begitu banyak itu rupanya membuatnya menjadi sombong dan lupa diri.

Ketika suku Magical Tribes menyerang, Lancelot yang baru saja sadar dari pesta minum semalam, dengan sombong menyerang mereka sendirian. Setelah memenangkan beberapa pertarungan, dia menjadi lengah dan pergi mengejar sisa pasukan suku Magician sendirian.

Tak lama setelah itu suku Magician yang memilih untuk mundur tiba-tiba bersatu dan mengalahkan Lancelot di pegunungan. Lancelot pun memiliki luka yang membuatnya hampir pingsan di tepi danau, hingga akhirnya bertemu Ratu Windsor, Odette.

Lancelot pun terpikat dengan kesuciannya dan tersadar betapa salahnya dia menjadi sombong dan angkuh di masa lalu. Ketika dia sedang memulihkan diri di Swan Castle, Lancelot segera menyadari akan potensi sihir dari keluarga Regina, dia dapat menggabungkan anggarnya dengan manuver Shadow Step.

Katanya, selama pemulihan Lancelot, keduanya memiliki cinta yang terpendam. Sekarang, sekali lagi dia menginjakkan kakinya ke dalam ring pertempuran untuk mencoba skill barunya.

  • Lancelot Role: Assassin
  • Specialty: Charge-Burs Damage
  • Durability: 5/10
  • Offense: 9/10
  • Ability Effects: 5/10
  • Difficulty: 7/10
  • Harga Lancelot: 599 Diamond atau 32000 BP

2. Skill Pasif Lancelot: Soul Cutter
guide-lancelot-mobile-legends-2

Untuk setiap 10 detik, Lancelot akan melakukan “Surgical Promise“. Basic Attack selanjutnya akan membuat defense musuh menurun dan Lancelot akan memberikan ekstra damage 20 persen ke target.

Tips: Pedang Lancelot akan bersinar ketika skill sudah dapat digunakan. Ketika berencana membunuh satu musuh, gunakan Basic Attack untuk memicu skill sambil melepaskan skill 2 dan ULT untuk memberikan damage ekstra dalam jumlah banyak.

3. Skill 1 Lancelot: Puncture
guide-lancelot-mobile-legends-3

  • Cooldown: 14.0
  • Mana Cost: 50

Lancelot akan menyerang ke depan arah target memberikan 100 Physical Damage (+50 persen dari total Physical Attack), target akan terkena Sword Mark. Jika musuh yang terkena serangan tidak memiliki Sword Mark, maka Cooldown Skill 2 Lancelot akan di-refresh.

Tips: Skill ini dapat digunakan untuk mengejar musuh atau melarikan diri melewati dinding.

4. Skill 2 Lancelot : Thorned Rose

guide-lancelot-mobile-legends-4

  • Cooldown: 8.0
  • Mana Cost: 70

Lancelot akan menunjukkan Teknik Ahli Pedang dalam area, musuh mungkin bisa terkena maksimal 3 kali serangan. Memberikan 250 Physical Damage (+150 persen Physical Attack). Lalu, musuh yang terkena serangan 3 kali berurutan akan terkena efek slow.

Tips: Inilah skill ciri khas dari Lancelot, Anda tidak perlu mengenai target di tengah. Namun perkirakan arah skill dengan menganalisa pergerakan musuh. Dengan skill ini pula, Anda dapat dengan cepat membasmi minion atau monster di hutan.

5. Skill Ultimate Lancelot: Phantom Execution

guide-lancelot-mobile-legends-5

  • Cooldown: 27.0
  • Mana Cost: 100

Setelah sesaat setelah Charge, Lancelot mengeluarkan Executioner Strike ke arah depan, dia akan Invisible atau tidak terlihat selama proses berlangsung dan memberikan 400 Physical Damage (+250 persen dari total Physical Attack) ke musuh.

Tips: Skill Ultimate Lancelot membutuhkan waktu, tapi memiliki Damage yang tinggi. Makanya Anda harus mengantisipasi gerakan musuh ketika menggunakan skill. Kombinasi serangan yang bisa digunakan adalah Skill 1 + Pasif + Skill 1 + Skill 2 + dan Ultimate.

6. Build Item Lancelot
guide-lancelot-mobile-legends-6

Lancelot adalah seorang Assassin yang sempurna dan menghasilkan burst damage. Pastikan Anda rajin-rajin farming dan dibantu build item yang tepat. Kombinas ini bisa membuat Lancelot sebagai Assassin yang sebenarnya.

  • Bloodlust Axe (Attack)
  • Magic Shoes (Movement)
  • Hunter Strike (Attack)
  • Rose Gold Meteor (Attack)
  • Immortality (Defense)
  • Blade of Despair (Attack)

Itu tadi guide Lancelot Mobile Legends, hero Assassin yang sangat lincah dan fleksibel. Pastikan Anda memilih target yang tepat untuk dibunuh yakni Mage atau Marskman.

Previous Story

Targeting Online Business, Doku Launches Integrated Web Portal Doku Merchant

smartphone android dengan ram 8gb
Next Story

5 Smartphone Android dengan RAM Mencapai 8GB

Latest from Blog

Don't Miss

Realme-13-Series-5G-Turun-Harga-Hingga-Rp400-Ribu,-Ini-3-Fitur-Unggulannya

Realme 13 Series 5G Turun Harga Hingga Rp400 Ribu, Ini 3 Fitur Unggulannya

Memasuki tahun baru 2025, realme mengawali langkah dengan memberikan penyesuaian
Review Infinix Hot 50 Pro, 2 Jutaan Kecil Dapat Chipset Baru dan AMOLED

Review Infinix Hot 50 Pro, 2 Jutaan Kecil Dapat Chipset Baru dan AMOLED

Infinix Hot 50 Pro menjadi salah satu smartphone pertama yang