Liga resmi kasta kedua dari game Mobile Legends, MDL Season 5 kedatangan dua tim baru dari fase kualifikasi yaitu GPX dan Pabz Esports. Hasil yang mereka raih juga tidak mudah karena harus bertanding secara terbuka dengan tim-tim lain.
Memang MDL Season 5 membawa 2 slot khusus di luar tim MPL yang menggunakan sistem franchise. GPX dan Pabz Esports memperpanjang daftar tim yang lolos ke ajang MDL melalui fase kualifikasi.
Pada babak Play-In MDL Season 5 sendiri ada 8 tim yang bertanding, antara lain:
1. GPX
2. Saints Spartan
3. Morph Team
4. Freakout DBK
5. Impunity Imperial
6. Aliance
7. Pabz Esports
8. Saints Spartan
Hasilnya GPX mampu membawa performa yang sesuai ekspektasi banyak orang. Apalagi pemain dari GPX diisi oleh mantan pemain jebolan MPL seperti Watt.
Sampai ke grand final melalui upper bracket, cerita berbeda dialami oleh Pabz Esports. Tim tersebut harus susah payah bermain melawan tim-tim kuat lainnya sebelum berhadapan dengan GPX.
Roster GPX dan Pabz Esports di MDL Season 5
Tentu setelah memastikan kemenangan, para pemain tim tersebut patut menjadi perhatian menuju ajang MDL Season 5. Berikut komposisi roster GPX dan Pabz Esports di Play-In MDL Season 5, antara lain:
Roster Geng Kapak (GPX)
1. GPX Watt
2. GPX Rinazmi
3. GPX Jeyy
4. GPX Tenn
5. GPX Fredoqt
6. GPX Kido
7. GPX Ando
8. GPX Reiya
9. GPX Reyy
Roster Pabz Esports
1. Pabz Layy
2. Pabz Baymax
3. Pabz Balll
4. Pabz Malikaa
5. Pabz Bravo
6. Pabz Ciskek
7. Pabz Speechless
Belum tahu apakah GPX dan Pabz Esports akan menyesuaikan susunan roster menuju ajang MDL Season 5. Meski begitu, pihak MDL telah menutup jendela transfer pemain dan menunggu daftar nama pemain yang akan digunakan.