Dark
Light

Game Steam akan Dapat Dimainkan di Xbox, Ubisoft Salahkan Aplikasi Lain Perihal Isu Performa

by
1 min read
October 27, 2021

Gamer Xbox kini dapat memainkan Game Steam lewat NVIDIA GeForce Now

Gamer PC kini telah memiliki akses ke game-game eksklusif Xbox, namun gamer Xbox sekarang dapat memainkan game-game eksklusif PC. Hal ini dimungkinkan setelah NVIDIA kini membuka akses untuk streaming service mereka, GeForce Now untuk Microsoft Edge.

Hal ini membuat para gamer Xbox dapat memainkan lebih dari 1.000 game eksklusif PC dengan streaming lewat GeForce Now. Pemain Xbox kini dapat memainkan game-game PC populer seperti Counter-Strike: Global Offensive, DOTA 2, dan League of Legends di resolusi 1080p lewat streaming.

Lebih lanjut, browser Edge yang tersedia di Xbox juga mendukung penggunaan mouse dan juga keyboard. Hal ini tentu memudahkan para gamer untuk memainkan game yang tidak ramah bagi joystick seperti DOTA 2. Sayangnya meskipun dapat diakses namun permintaan koneksi yang cukup tinggi membuat metode ini tidak ideal untuk memainkan game-game multiplayer.

Ubisoft Salahkan Berbagai Aplikasi Terhadap Masalah Performa Game-game Mereka

Image credit: Ubisoft

Game-game milik Ubisoft memang cukup terkenal dengan optimalisasinya yang kurang baik, terutama untuk versi PC. Dan permasalahan tersebut terus berlanjut hingga ke game-game terbaru mereka seperti Assassin’s Creed Valhalla dan Far Cry 6 yang performanya tidak maksimal.

Namun, pihak Ubisoft Support ternyata memiliki pendapat yang berbeda karena lewat postingan blog terbarunya, mereka memberikan daftar aplikasi-aplikasi pihak ketiga yang disebut mempengaruhi performa game-game mereka.

Tidak tanggung-tanggung banyak program populer seperti MSI Afterburner, Skype, OBS, hingga Discord disebut sebagai penyebab buruknya performa game-game milik Ubisoft. Ubisoft juga menyarankan agar para gamer mematikan program-program dalam daftar tersebut ketika memainkan game.

Esports Resmi Masuk ke Duke of Edinburgh Award

Image credit: Esport News UK

Duke of Edinburgh Award (DofE) adalah sebuah ajang penghargaan di Inggris yang didanai oleh Keluarga Kerajaan Inggris. Penghargaan ini diberikan kepada generasi muda yang dapat mengembangkan kemampuannya di berbagai bidang.

Esports kini menjadi salah satu bidang yang ditambahkan ke daftar aktivitas yang dapat dilakukan untuk mendapatkan penghargaan ini. Dimasukkannya esports ke dalam penghargaan ini dikarenakan esports dianggap menjadi salah satu aktivitas dengan pertumbuhan tercepat di Inggris.

Namun para partisipan yang ingin mendapatkan penghargaan ini juga harus bekerja keras dalam game yang ditekuni. Karena selain keaktifan di dalam game, para partisipan juga diwajibkan untuk memiliki aktivitas lain di luar esports untuk bisa mendapatkan penghargaan ini.

Previous Story

Pimax Luncurkan VR Headset Baru dengan Resolusi Display 12K dan Full Body Tracking

Next Story

GoTo Financial, Bagian dari Grup GoTo, Pulihkan Ekonomi Lewat Digitalisasi Sektor UMKM

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

JerAx Kembali dan Bermain di EG, OG Angkat Roster Baru, Nigma Galaxy Siap Bertanding Tanpa Perubahan Roster

Menjelang finalisasi roster untuk musim Dota Pro Circuit (DPC) mendatang,

Pasar Kartu Grafis akan Kedatangan Pemain Baru Asal Tiongkok

GPU (Graphic Processing Unit) atau prosesor dari kartu grafis memang