Memasuki akhir bulan Maret, para gamer kini akhirnya berkesempatan untuk mengklaim dua buah game sekaligus melalui Epic Games Store. Berita baiknya, minggu depan Epic Games akan kembali memberikan dua buah game baru.
Untuk minggu ini, para gamer bisa mengklaim City of Brass dan juga Total War: Warhammer lewat laman utama Epic Games Store maupun aplikasinya hingga Kamis minggu depan tanggal 7 April 2022 pukul 22:00 WIB.
Sebagai informasi, City of Brass merupakan sebuah game dungeon crawler dengan sudut pandang orang pertama (FPS) yang dikembangkan oleh Uppercut Games. Yang membuat pengembang ini menarik adalah mereka merupakan developer yang sebelumnya telah mengerjakan franchise Bioshock.
Selanjutnya, untuk Total War: Warhammer adalah sebuah game real-time strategy (RTS) yang akan mengajak pemain untuk membangun pasukan terbaiknya untuk ikut dalam perang besar. Game ini merupakan seri pertama dari trilogi game-nya yang banyak mendapat pujian.
Beralih untuk minggu depan, Epic Games akan memberikan Rogue Legacy. Sebuah game rogulike bergaya platformer 2 dimensi yang awalnya dirilis pada 2013 silam. Meskipun telah berumur namun game ini mendapat review yang sangat positif.
https://www.youtube.com/watch?v=T0DKxOEikTs
Yang membuat game platformer ini menjadi unik adalah karakter yang berubah-ubah. Dalam ceritanya, setiap pemain mati dalam game maka petualangan selanjutnya akan dilakukan bersama anak dari karakter sebelumnya.
Setiap ‘anak’ ini akan unik karena akan memiliki kekurangan atau kelebihannya masing-masing. Satu anak mungkin buta warna, anak selanjutnya mungkin memiliki vertigo, dan lain-lain.
https://www.youtube.com/watch?v=2O-dhfFwhkI
Sedangkan game berikutnya yang akan digratiskan bersamaan adalah The Vanishing of Ethan Carter. Game ini merupakan game petualangan bertema misteri dengan pandangan orang pertama (first-person).
Pemain akan memerankan seorang detektif bernama Paul Prospero yang tiba-tiba mendapatkan surat misterius dari seseorang bernama Ethan Carter. Kini Paul harus bergegas untuk dapat menyelamatkan Ehtan yang tengah menghilang.
Bagi Anda yang tertarik terhadap salah satu atau dua game ini sekaligus, jangan sampai kelewatan saat Epic Games Store akan membagikan dua game ini secara gratis mulai Kamis minggu depan.