Game-game bergenre strategi, RPG dan tower defense tampaknya masih jadi idola di kalangan gamer mobile khususnya Android. Tapi untuk edisi minggu ini kita akan hadirkan sesuatu yang berbeda. Harapannya agar gamer-gamer pemula yang masih mencari-cari koleksi yang pas bisa mendapatkan lebih banyak alternatif.
Rival Gears Racing
Game pilihan yang pertama datang dari kategori balap. Rival Gears Racing adalah game yang dikreasikan oleh ShortRound Games, pengembang asal Inggris yang juga berada di balik game Global Outbreak dan Friendly Fire. Di Rival Gears Racing, Anda tak hanya dapat membalap secara offline tapi juga online, menantang pebalap lain dengan kemampuan yang tak biasa. Jangan lupa untuk mengembangkan kemampuan mobil dengan melakukan upgrade komponen-komponennya.
Sniper Arena
https://youtu.be/ad-bq4jENXU
Jika pebalap bukan jiwa Anda, mungkin Anda lebih tertarik untuk mengangkat senapan. Sniper Arena mempertemukan penembak-penembak handal dari seluruh dunia untuk beradu cepat dan akurat. Atau Anda dapat mencari teman dan membentuk tim untuk menempati posisi puncak dalam rangking dunia sniper.
Left vs Right: Brain Training
https://www.youtube.com/watch?v=vSCjtnPtqJw
Seperti halnya otot, otak juga perlu dilatih agar daya ingatnya tak menurun. Game Left vs Right: Brain Training menyediakan tempat dan alat yang benar untuk melakukannya. Game ini dirancang dengan 35 macam permainan yang menguji kemampuan otak. Jika dilakukan secara berkala, permainan-permainan itu diklaim dapat membantu melatih daya ingat dan bahkan meningkatkan kemampuan otak dalam berpikir.
Sky Garden: Farm in Paradise
https://www.youtube.com/watch?v=YxEuPeAKDhk
Bukan berkebun biasa, di game ini Anda akan bercocok tanam di atas awan, memainkan sebuah simulasi berkebun dengan imajinasi yang kaya. Tapi seperti game berkebun lainnya, Anda tetap harus menanam benih, memilih pot yang cantik dan menuai hasil sebanyak mungkin. Dari hasil itu, Anda dapat memperbanyak kebun.
Avakin Life
Avakin Life adalah game simulasi layaknya The Sims, di mana Anda akan menjalani simulasi kehidupan di dunia virtual seperti bekerja, membersihkan rumah, menjalin hubungan, menikah, mengunjungi teman dan lain sebagainya.