Situs jejaring sosial terbesar di dunia, Facebook, kini memiliki CFO (Chief Finance Officer) baru. David Ebersman, mantan Vice President dan CFO di Genentech didaulat memegang posisi pengelola keuangan di Facebook.
Ebersman, yang akan mulai bekerja bulan September mendatang akan melapor langsung ke CEO dan Founder Mark Zuckerberg mengenai pengelolaan keuangan, akuntabilitas, berhubungan dengan investor, dan fungsi-fungsi keuangan lainnya. Ebersman juga menjadi bagian dari tim Manajemen Eksekutif Facebook.
Ebersman bekerja menggantikan Gideon Yu yang bergabung di Facebook sejak Agustus 2007 setelah sebelumnya Yu pernah bergabung di YouTube dan Yahoo. Facebook sendiri tidak memberikan informasi mengenai alasan Yu keluar dari Facebook, namun berterimakasih atas kontribusinya bagi situs jejaring sosial tersebut.
Akibatnya rumor-pun tersebar di internet bahwa Gideon Yu dipecat lantaran gagal dalam deal investasi dengan Microsoft sebesar US$ 250 juta dan valuasi Facebook seharga US$ 15 milyar. Facebook berdalih bahwa mereka ingin mencari seorang CFO yang berpengalaman di perusahaan publik, padahal Gideon Yu sangat berpengalaman dalam hal tersebut.
Ebersman sendiri bekerja di Genentech hampir 15 tahun dan memegang posisi Vice President dan CFO sejak 2006 ketika Genentech diakuisisi oleh Roche. Zuckerberg sendiri mengaku sangat senang Ebersman bisa mengelola keuangan di Facebook mengingat kesuksesannya ketika di Genentech.