Dark
Light

Facebook (akhirnya) Di Hack

1 min read
June 23, 2009

Setelah sekian lama Facebook diserang oleh fb-worm yang terus-menerus menerpa, akhirnya pertahanan privacy di Facebook tumbang juga. Seorang pemilik website di FBHive mengaku mampu mengeksploitasi sebuah bug di Facebook yang memungkinkan dirinya untuk melihat semua informasi pribadi milik pengguna Facebook. Pemilik situs ini mengaku mampu melewati batasan privacy setting di Facebook dan melihat info-info yang diset private oleh pengguna Facebook manapun. Hanya hoax untuk mendapatkan traffic? Ternyata tidak.

Penulis Techcrunch, Robin Wauters mencoba menguji berita ini dengan menantang sang cracker untuk melihat info mengenai dirinya di Facebook (yang sudah di-set private). Tak lama kemudian sang cracker-pun membalas dengan info lengkap mengenai tanggal lahir, nama-nama anggota keluarga, nama tunangan, alamat, dan lain-lain.

Sang cracker mengaku menggunakan exploit yang sama yang dulu pernah menjadi isu di Facebook setelah direview oleh The Register tahun 2007 silam. Namun sampai saat ini nampaknya lubang tersebut belum ditutup secara penuh, dan dengan sedikit modifikasi lubang yang sama masih bisa dieksploitasi. Menurut sang cracker dia menggunakan fungsi search di Facebook yang dengan sedikit modifikasi mampu memberikan akses ke informasi-informasi private.

FBHive juga memberikan peringatan kepada tim Facebook agar memberikan respon mengenai hal ini atau FBHive akan menuliskan rincian bagaimana melakukan cracking ini di sebuah blog-post.

Bagaimana? Masih percaya dengan isu privacy? Masih mempercayakan Facebook dengan data-data pribadi anda?

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

12 Comments

  1. emang kita gak bisa percaya begitu aja kalo soal urusan privacy… apalagi di dunia maya dimana informasi adalah hal yg sangat dicari.. 🙂

  2. emang kita gak bisa percaya begitu aja kalo soal urusan privacy… apalagi di dunia maya dimana informasi adalah hal yg sangat dicari.. 🙂

  3. naro hal2 yg bersifat prifat d facebook ?? ..
    mesti mikir 2x deh ..
    ky’a ga ad yg aman d dunia maya ..

  4. naro hal2 yg bersifat prifat d facebook ?? ..
    mesti mikir 2x deh ..
    ky’a ga ad yg aman d dunia maya ..

  5. ada dua hal
    1. bugs already fixed
    2. ‘cracker’ ? dari cara elegant dan kerjasama dengan pihak fb maka ngak pantes dibilang cracker… lebih jujur dan pas kalo dibilang hacker . tepatnya professional hacker
    3. soal privacy, kayaknya memang harus pilih pilih , offline aja dirahasiain kan apalagi online 🙂

  6. ada dua hal
    1. bugs already fixed
    2. ‘cracker’ ? dari cara elegant dan kerjasama dengan pihak fb maka ngak pantes dibilang cracker… lebih jujur dan pas kalo dibilang hacker . tepatnya professional hacker
    3. soal privacy, kayaknya memang harus pilih pilih , offline aja dirahasiain kan apalagi online 🙂

  7. sore…

    Kebetulan FBku hilang… Deactive sendiri, dalam id biasanya bisa di click skrg malah hitam tdk bs di click, tmn2ku jg ga bs lihat comment,wall,idku,dll… Hm… Gimana ya? Apa bisa diperbaiki atau harus sign up lg… Thx

  8. sore…

    Kebetulan FBku hilang… Deactive sendiri, dalam id biasanya bisa di click skrg malah hitam tdk bs di click, tmn2ku jg ga bs lihat comment,wall,idku,dll… Hm… Gimana ya? Apa bisa diperbaiki atau harus sign up lg… Thx

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Dengan 1 Juta Nomor Telepon, Google Siap Jalankan Bisnis Google Voice

Next Story

Duel Mafia Facebook, Zynga Tuntut Playdom

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Meta sedang siapkan chatbot AI untuk produk-produknya

Meta Segera Luncurkan Chatbot AI dengan Banyak Kepribadian

Sejak ChatGPT diluncurkan November tahun lalu, chatbot AI terus menjadi
Meta generative AI

Meta Siap Integrasikan Generative AI ke WhatsApp, Messenger, dan Instagram

Meta bakal mengintegrasikan generative AI ke berbagai produknya. Kabar tersebut