Dark
Light

Event : Bloggers Meet Yahoo!

1 min read
November 2, 2009

openhackseaCalling all geeks! Untuk menyambut Yahoo! Open Hack 2009 yang akan diadakan di Balai Kartini tanggal 21 dan 22 November mendatang, teman-teman dari Yahoo! berbaik hati untuk menyempatkan diri mampir ke Jakarta hari Rabu esok. Tujuan kedatangannya tidak semata-mata promosi (yang ini sih pasti ada), namun juga untuk ngobrol-ngobrol santai dengan teman-teman dari komunitas developer dan juga internet enthusiast lainnya. Jadi saya dan Toni berinisiatif untuk mengumpulkan beberapa teman-teman dari komunitas developer dan kembali menjajah Wetiga yang terkenal itu.

Michael F. Smith Jr (Yahoo! Developer Network Evangelist) akan mampir ke Jakarta hari Rabu besok dan ingin sekali bisa berdiskusi dengan teman-teman developer.

Yahoo sendiri memang cukup aktif mendekati developer lokal, terbukti dengan gencarnya diadakan acara developer network atau sekedar gathering, bahkan lomba bernilai puluhan ribu dollar yang diadakan beberapa bulan lalu. Pihak Yahoo sendiri mengakui, developer dari Indonesia merupakan salah satu yang potensial dan skill-nya unggul dibandingkan dengan beberapa negara seperti AS, India, dan beberapa negara di Eropa.

Mungkin ini juga salah satu pertimbangan kenapa Yahoo Open Hack Day Asia ini dimulai di Jakarta, memulai rangkaian event serupa di kota-kota besar di Asia lainnya. Konsepnya seperti apa? Ada baiknya anda sempatkan mampir ke Wetiga hari Rabu besok dan putuskan sendiri apakah anda ingin daftar untuk jadi peserta Open Hack Day atau tidak.

RSVP kehadiran anda di Facebook.

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

8 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Upload Foto Dengan Punypng

Next Story

Email Sehat Dengan Boxbe

Latest from Blog

Don't Miss

Flickr Perbarui Ketentuan Terkait Layanan Premium dan Gratisannya

Yang ditunggu-tunggu oleh pengguna loyal Flickr akhirnya datang juga. Flickr
Yahoo Together Resmi Diluncurkan di Android dan iOS

Yahoo Together Menyerupai Slack, Tapi Lebih Dirancang untuk Keluarga dan Teman

Setelah mematikan Yahoo Messenger pada bulan Juli lalu, Yahoo kembali