Dark
Light

East Ventures Buka Co-Working Space EV Hive Kedua

1 min read
April 26, 2016
EV Hive pertama di kawasan Kebayoran Baru. Kini EV Hive kedua berlokasi di The Breeze BSD City

East Ventures mengumumkan kehadiran co-working space EV Hive yang kedua di kawasan The Breeze, BSD City. Pendirian lokasi kedua ini berkolaborasi dengan perusahaan investasi Sinar Mas, SMDV. EV Hive kedua ini memiliki luas area 432 meter persegi dengan 32 tempat duduk di common area, 6 kantor privat, dan 4 ruang konferensi. Sebagai kelengkapan, co-working space ini memiliki satu game room dan 2 quite room untuk melakukan conference call.

Pemilihan kawasan BSD, yang sebenarnya cukup jauh dari Jakarta, berbasiskan kepercayaan bahwa BSD nantinya juga bisa menjadi sebuah hub bisnis dan teknologi. Managing Partner East Ventures Willson Cuaca menyebutkan kehadiran 4 universitas di sekitar BSD menjadi pendorong kuat potensi ini.

Willson mengatakan, “Permasalahan startup teknologi saat ini adalah merekrut talenta yang tepat. Startup dapat mengatasi permasalahan ini dengan memposisikan kantor dekat tempat yang percaya adalah hub talenta.”

Universitas di seputaran BSD adalah Binus, Prasetiya Mulya, UMN, dan Swiss German University (SGU).

Managing Partner SMDV Roderick Purwana menambahkan, “Kami percaya bahwa BSD City akan berada di posisi vital di ekosistem teknologi Indonesia dalam waktu dekat. Bahkan sekarang, lokasi ini sudah memiliki semua bahan yang dibutuhkan, termasuk infrastruktur, akses, dan orang-orang [yang terlibat di ekosistem]. Kehadiran EV Hive tidak hanya memvalidasi kepercayaan ini, tetapi juga mengakselerasi BSD City sebagai pendorong komunitas.”

Sebelumnya EV Hive pertama sudah berdiri di kawasan Kebayoran Baru, sementara SMDV juga memiliki ruang komunitas teknologi D.LAB di daerah Menteng yang menjadi kantor sejumlah startup binaannya.

Meskipun co-working space menjadi tren baru berkantor dan berkolaborasi, tidak semua bisnis di sektor ini mampu bertahan lama. Comma, sebuah co-working space yang berdiri sejak tahun 2012, mengucapkan selamat tinggal akhir Maret lalu.

EV Hive The Breeze dibuka untuk umum, baik untuk UKM di industri kreatif, freelancer, dan startup tahap awal pada tanggal 28 April mendatang. Untuk memperkenalkan konsep co-working space bagi konsumen di seputaran BSD, EV Hive The Breeze menyediakan kesempatan uji coba gratis selama 3 hari bagi yang mengisi data di halaman ini.

Previous Story

IDC: Pemasukan Dari Penjualan Hardware VR Diperkirakan Lewati $ 2 Miliar di 2016

Next Story

iBubble Adalah ‘Drone’ Videography Buat Para Penyelam

Latest from Blog

Don't Miss

Platform Web3 Singapura, AWST, Dapatkan Pendanaan Awal 26,4 Miliar Rupiah

AWST merupakan salah satu start-up Web3 yang berbasis di Singapura.
Startup energi terbarukan Xurya mengumumkan perolehan pendanaan Seri A sebesar $21,5 juta yang dipimpin oleh East Ventures (Growth Fund) dan Saratoga

Xurya Konfirmasi Pendanaan Seri A 308 Miliar Rupiah Dipimpin East Ventures dan Saratoga

Startup energi terbarukan Xurya mengumumkan perolehan pendanaan seri A sebesar