Respawn Entertainment dan EA baru saja mengumumkan turnamen Apex Legends baru. Kompetisi yang dinamai Summer Circuit ini merupakan bagian dari Apex Legends Global Series (ALGC). Total hadiah yang ditawarkan mencapai US$500 ribu. Kompetisi tersebut terbuka untuk semua pemain Apex Legends yang berhasil mendapatkan ranking Gold IV di PC dalam Series 4 Split 1 pada 18 Juni 2020.
Turnamen Summer Circuit akan dibagi ke dalam empat kawasan, yaitu EMEA (Eropa, Timur Tengah, dan Afrika), Amerika (Amerika Utara dan Amerika Latin), Asia Pasifik Selatan (Asia Tenggara, Australia, dan Selandia Baru), serta Asia Pasifik Utara (Jepang dan Korea Selatan). Selama empat bulan, sejak Juni sampai September, Respawn dan EA akan menyelenggarakan lima babak kualifikasi di masing-masing kawasan. Pendaftaran untuk Regional Stages akan dibuka pada 9 Juni 2020. Sementara Regional Stages akan dimulai pada 20 Juni 2020.
Dalam Summer Circuit, ada empat turnamen Super Regional yang diadakan. Turnamen Super Regional pertama diadakan pada 21 Juni 2020, turnamen kedua pada 12 Juli 2020, turnamen ketiga pada 26 Juli 2020, dan turnamen keempat diadakan pada 9 Agustus 2020. Selain itu, Respawn dan EA juga akan mengadakan Last Chance Qualifier pada 16 Agustus 2020. Tim-tim terbaik di masing-masing kawasan berhak untuk maju ke babak playoff yang diadakan pada 12-13 September 2020.
“Kami menyelenggarakan Summer Circuit dengan tujuan untuk mengadakan turnamen dengan format terbaik bagi para fans dan pemain,” kata EA dalam blog mereka. “Kami tidak sabar untuk melihat persaingan antara tim-tim ternama dan melihat penantang baru muncul dalam turnamen ini.”
Dalam masing-masing turnamen Super Regional, tiga tim terbaik akan mendapatkan hadiah uang. Untuk kawasan Amerika dan EMEA, juara pertama akan mendapatkan US$6.000, juara dua US$3.000, dan juara tiga US$1.500. Sementara untuk kawasan Asia Pasifik Utara dan Selatan, juara pertama mendapatkan hadiah US$2.000, juara dua US$1.000, dan juara tiga US$500.
Sementara dalam babak playoff, 20 tim terbaik akan mendapatkan hadiah uang. Di kawasan Amerika dan EMEA, juara satu mendapatkan US$36.000, juara dua US$25.250, dan juara tiga US$18.000. Di kawasan Asia Pasifik, juara satu mendapatkan US$15.000, juara dua US$10.200, dan juara tiga US$6.750. Anda bisa melihat detail hadia uang yang diberikan di blog EA.