Dark
Light

Cekidot Gan, Kaskus Punya Kanal Anak

1 min read
June 9, 2010

Kalo denger kata Kaskus, yang keinget pertama pasti Forum Jual Beli, atau segerombolan orang ngerebutin “Pertamax,” atau sederet emoticon absurdnya.

Siapa sangka, kemarin Kaskus memperkenalkan kanal Anak mereka, yang ngga tanggung-tanggung bekerjasama dengan UNICEF. Di kanal tersebut, tiap harinya bakalan ada minimal tiga diskusi yang dipandu oleh perwakilan dari UNICEF

Andrew Darwis dari Kaskus mengatakan bahwa sudah ada rencana editorial dari UNICEF untuk satu tahun ke depan. “Obyektifnya adalah memperkaya content di Kaskus yang berkaitan dengan parenting dan anak,” tambah Andrew.

Selain itu Kaskus juga punya agenda Corporate Social Responsibility dengan memberikan donasi dari hasil penjualan Ring Back Tone “Kaskus Anthem” yang dibawakan oleh Saykoji.

Salut untuk Kaskus, yang notabene sempat identik dengan forum dewasanya sebelum resmi berbentuk badan usaha yang legal, sebagai komunitas online terbesar di Indonesia mau memikul tanggung jawab untuk memperbaiki masa depan bangsa, khususnya generasi penerus kita.

Dengan adanya kontributor yang berkualitas dari UNICEF, tentunya harapan kita forum ini bisa diisi dengan muatan dan diskusi yang sehat, bukan sekedar ajang kejar pertamax, nambah-nambahin post count, atau cari cendol.

Jadi, silakan langsung ke TKP Gaaan..

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Caffeine dari Google Telah Tiba

Next Story

Yang Baru di Google Wave, Gmail dan Google Maps Preview

Latest from Blog

Don't Miss

Team Heretics Mengawali Kerja Sama dengan UNICEF Spanyol

Organissasi esports asal Spanyol, Team Heretics, mengumumkan menjalin kerja sama
Kaskus Podcast

Makin Serius dengan Konten Podcast, Kaskus Siapkan Sejumlah Rencana Bisnis

Belum lama membuka diri ke publik, Kaskus sekarang sudah memiliki