Dark
Light

Cara Menambah Teman di Snapchat

1 min read
July 13, 2015

Setelah berhasil memasang aplikasi dan membuat akun Snapchat (baca lagi cara install Snapchat di sini), sekarang kita akan coba bagaimana caranya menambah teman. Tidak rumit, ayo langsung kita coba.

  • Jalankan aplikasi Snapchat di ponsel Anda kemudian tap ikon logo Snapchat di bagian tengah atas.

Cara Menambah Teman di Snapchat

  • Saat muncul menu seperti gambar di bawah ini, tap Add Friends.

Screenshot_2015-07-13-12-18-41

  • Lanjutkan dengan men-tap salah satu opsi, saya coba yang paling mudah yakni Add by Username. Anda tentu boleh saja menggunakan metode lain dan tak ada salahnya mencoba satu per satu agar paham.

Cara Menambah Teman di Snapchat

Info Menarik: Apa itu Snapchat dan Fitur-fitur Andalannya?

  • Ketikkan nama pengguna yang ingin Anda tambahkan, setelah itu tap tanda plus tepat di sisi kanan nama yang muncul.

Cara Menambah Teman di Snapchat

  • Selesai, kontak baru saja Anda tambahkan.

Cara Menambah Teman di Snapchat

  • Berikutnya untuk melihat status permintaan pertemanan Anda dapat mengulangi langkah pertama dan kedua di atas lalu tap My Friends. Kemudian tap salah satu nama di menu Friends dan lihat status tepat di bawah nama tersebut.

Screenshot_2015-07-13-12-26-56

Selesai, selanjutnya Anda dapat menambah teman menggunakan metode lainnya. Selamat mencoba!

Sumber gambar header Mahathir mohd yasin/Shutterstock.

Previous Story

Layanan Tanya Jawab Berbasis Audio Pundit Melenggang ke Program Disney Accelerator

Next Story

Suka Buka Instagram di Desktop? Coba Aplikasi Grids

Latest from Blog

Don't Miss

Panduan-Lengkap-Tips-Memilih-Mikrofon-Nirkabel-untuk-Bikin-Konten-2025

[Panduan] Tips Memilih Mikrofon Nirkabel untuk Bikin Konten 2025

Alasan klasik “tidak punya peralatan” untuk menunda bikin konten kini
Belajar Mobile Photography, Kiat Memotret dengan Kamera Smartphone

Belajar Mobile Photography, Kiat Memotret dengan Kamera Smartphone

Mobile photography adalah salah satu skill penting yang perlu dikuasai