Dark
Light

Biznet Networks Perkenalkan Logo Baru

1 min read
May 29, 2015

Setelah 15 tahun berkiprah di Indonesia, PT. Supra Primatama Nusantara atau lebih dikenal dengan Biznet Networks, resmi memperkenalkan logo baru perusahaan pada hari Selasa kemarin (26/5). Logo baru tersebut digunakan untuk seluruh unit bisnis Biznet, yakni Enterprise, SMB, Home, dan Personal. Di waktu yang bersamaan, Biznet juga meresmikan salah satu produk terbarunya yaitu Biznet GioCloud.

Sejak didirikan di tahun 2000, Biznet Networks telah dikenal sebagai perusahaan yang menyediakan layanan Internet broadband bagi perniagaan skala besar, Usaha Kecil dan Menengah (UKM), dan perumahan. Hingga tahun 2015 ini, Biznet telah berhasil membangun jaringan fiber optik sepanjang 12.000 km di seluruh Indonesia, memiliki 90 ribu pelanggan perusahaan, dan 230 ribu homepass.

Terkait dengan layanan, di pertengahan Februari lalu, Biznet juga telah memperkenalkan Biznet Wifi yang diklaim memiliki kecepatan hingga 100 Mbps. Biznet Wifi sendiri telah tersedia di 70 kota yang tersebar di Indonesia dan Biznet mengklaim telah memiliki 72 ribu registered user untuk layanan tersebut.

Di tahun ini, selain memiliki wajah baru, Biznet juga memperkenalkan layanan terbarunya, yaitu Biznet GioCloud yang merupakan perusahaan hasil dari joint venture Biznet Networks dan IIJ di tahun lalu. Selain itu, Biznet juga memiliki rencana untuk mendirikan kantor-kantor cabang baru di Jawa Barat dan Jawa Tengah pada tahun 2015 ini juga.

Logo Baru Biznet

Wajah baru Biznet / Biznet

Terhitung sejak tanggal 26 Mei 2015 kemarin, Biznet Networks telah memiliki logo baru untuk perusahaan. Logo tersebut digunakan Biznet untuk seluruh unit bisnis mereka, yakni Enterprise, SMB, Home, dan Personal. Bersamaan dengan penggunaan logo baru tersebut, halaman situs resmi Biznet Networks juga kini memiliki tampilan yang lebih segar dan elegan.

Presiden Direktur Biznet Networks Adi Kusma mengatakan, “Biznet kini tampil dengan logo baru yang sesuai dengan visi, misi dan semangat kami di 2015, Untuk menjadi penyedia telekomunikasi dan multimedia terbaik, tidak hanya bagi pelanggan korporasi namun juga bagi pelanggan individu, melalui komitmen kami yakni inovasi, infrastruktur, serta layanan kelas dunia.”

Logo baru biznet kini tampil lebih sederhana, dengan hanya menampilkan huruf “B” besar yang fleksibel dan dinamis yang didominasi oleh warna biru. Logo baru tersebut merupakan hasil dari kolaborasi antara Biznet dengan Interbrand. Dengan rebranding ini, pihak Biznet sendiri berharap dapat menciptakan sebuah landasan strategis baru bagi Biznet sehingga mampu bertransformasi dari sebuah perusahaan B2B menjadi perusahaan B2B dan B2C yang lebih baik.

Artikel sindikasi ini pertama kali dimuat di DailySocial dan ditulis oleh Adjie Priambada. Ada penyuntingan yang dilakukan dari artikel asli. 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Sempurnakan Google Now, Google Juga Kembangkan OS Baru untuk Perangkat Internet of Things

Next Story

iMarvel Adalah Search Engine Buat Para Penggila Komik Marvel

Latest from Blog

Don't Miss

Biznet Gio rilis layanan NEO WEB, sebuah platform infrastruktur situs web untuk menjangkau pelaku usaha UMKM dan individu yang ingin bertransformasi digital

Biznet Gio Perkenalkan NEO WEB, Layanan Komputasi Awan untuk UMKM

Biznet Gio, anak usaha dari Biznet yang bergerak di bidang
Operator panen trafik, tetapi tidak diimbangi kenaikan pendapatan, karena juga mengalami penurunan pendapatan di sektor voice dan SMS

Peliknya Industri Telekomunikasi di Masa Pandemi

Ketika pemerintah memberlakukan pembatasan sosial pada pertengahan Maret lalu, sebagian