Dark
Light

Audi Prologue Allroad, Dibekali Kabin Futuristis yang Bisa Mengenali Setiap Penumpangnya

1 min read
April 21, 2015

Mendekati akhir tahun lalu, Audi memperkenalkan lini mobil konsep barunya, Prologue. Tidak cuma mengusung filosofi desain yang segar, Prologue juga merupakan wadah bagi Audi untuk unjuk gigi di bidang teknologi digital.

Sejauh ini sudah ada dua mobil konsep yang dipamerkan, yakni Audi Prologue dan Audi Prologue Avant. Di ajang Auto Shanghai 2015 yang tengah dihelat sampai 29 April mendatang, pabrikan mobil asal Jerman tersebut mengungkap kehadiran model ketiga, Audi Prologue Allroad.

Dari luar, mobil konsep ini sudah tampak istimewa. Sepasang lampu LED yang mengemas teknologi laser Matrix besutan Audi sendiri tampak menghiasi bagian depannya. Teknologi ini bisa mengarahkan pancaran cahaya dari tiap-tiap ‘bohlam’ LED secara individu, membelokkan cahaya ketika ada mobil dari arah yang berlawanan, dan menjangkau area yang lebih luas saat menikung.

Audi Prologue Allroad 02

SUV pelahap segala medan ini dibekali dengan perpaduan mesin bensin dan motor elektrik yang mampu membawanya melesat dari 0 – 100 km/jam dalam waktu 3,5 detik. Di saat yang sama, sebuah baterai berdaya 14,1 kWh mampu membawa Prologue Allroad menempuh jarak 54 kilometer murni menggunakan energi listrik saja. Audi tak lupa menyematkan teknologi wireless charging sehingga baterai Prologue Allroad bisa di-charge secara induktif.

Info menarik: [Video] BMW Pamerkan Kecanggihan Teknologi Digital dari Generasi Baru Lini 7 Series

Istimewa di luar, Audi Prologue Allroad tidak kalah mengesankan di dalam. Kabin mobil konsep ini tidak cuma luas dan mewah, tetapi juga futuristis.

Audi Prologue Allroad 03

Di depan lingkar kemudi, tampak Audi Virtual Cockpit yang menggantikan panel instrumen tradisional. Dashboard mobil konsep ini terbentuk dari sederet layar sentuh berteknologi OLED, menghadirkan tema sci-fi di seluruh sisi kabin.

Audi Prologue Allroad 04

Kenyamanan bagi penumpang belakang juga tidak dilupakan. Penumpang bisa mengatur posisi duduk, sistem climate control dan infotainment melalui layar sentuh OLED yang tertanam di console bagian tengah. Terdapat sepasang tablet dengan curved OLED display yang dapat di-mount di belakang jok depan, serta sistem audio dengan distribusi suara yang merata.

Audi Prologue Allroad 05

Akan tetapi yang paling menarik adalah kemampuan Prologue Allroad untuk mengenali setiap penumpangnya. Software bernama “Butler” telah disematkan guna mengidentifikasi semua penumpang berdasarkan smartphone mereka, lalu mengatur posisi duduk dan sistem climate control berdasarkan selera masing-masing penumpang.

Audi Prologue Allroad 06

“Butler” juga akan memberikan rekomendasi musik dan rute perjalanan berdasarkan preferensi pemilik mobil. Anggap “Butler” ini sebagai Google Now, tetapi untuk kenyamanan dalam kabin mobil.

Audi Prologue Allroad tentu saja tidak akan masuk tahap produksi dalam waktu dekat. Namun paling tidak ini bisa menjadi gambaran bagaimana kecanggihan teknologi digital yang akan ditawarkan oleh pabrikan-pabrikan mobil ke depannya.

Sumber: Audi via SlashGear.

Previous Story

Smartfren Lepas Andromax C3s dan C3si, Smartphone Selfie Hanya Rp 700 Ribu-an

Next Story

[NgulikApps] Scanbot, Aplikasi Scanner untuk Dokumen di Perangkat Android

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Otoklix Bags 143.5 Billion Rupiah Series A Funding

After receiving $2 million seed funding or equivalent to 28 billion
Pendanaan seri A Otoklix

Otoklix Kantongi Pendanaan Seri A Senilai 143,5 Miliar Rupiah

Setelah menerima pendanaan awal bernilai $2 juta atau setara 28